Dua tersangka narkoba saat menjalani pemeriksaan di ruang penyidik Polsek Tapung, Sabtu (19/10/2024). Pasangan sijoli ini diamankan saat berada di kamar kontrakannya di Flamboyan VI, Desa Tanjung Sawit, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar. (Humas Polres Kampar untuk Riau Pos)
RIAUPOS.CO – JAJARAN Polsek Tapung Polres Kampar berhasil mengamankan sepasang sejoli di kamar kontrakan di Flamboyan VI Desa Tanjung Sawit, Kecamatan Tapung, Kabupaten Kampar.
Dari terduga pelaku RI (21) dan AG (29) diamankan barang bukti narkoba jenis sabu-sabu dengan berat bruto 1,53 gram. Mereka diamankan berkat laporan masyarakat karena rumah kontrakannya sering dijadikan transaksi narkoba.
Selanjutnya, Sabtu (19/10) sekitar pukul 10.00 WIB, langsung dilakukan penyelidikan dan pengintaian di rumah kontrakan tersangka tersebut.
Hal ini diungkapkan Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Tapung Kompol Nursyafniati.
’’Benar tersangka ditangkap dengan seorang teman wanitanya di kamar dan menemukan barang bukti di atas tempat tidur mereka,’’ terang Kapolsek.
Dikatakan Kapolsek, awalnya tim yang dipimpin Kanit Reskrim mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di kamar kontrakan Fajar Kos di Flamboyan VI Desa Tanjung Sawit yang disewa oleh tersangka RI sering melakukan transaksi narkotika jenis sabu.
’’Tim menemukan dua paket diduga narkotika jenis sabu, satu paket ditemukan di atas kasur dan satu paket di dalam kotak rokok milik tersangka,” ujar Kapolsek.
Kapolsek menjelaskan, dari hasil interogasi terhadap kedua tersangka mengakui bahwa barang bukti tersebut adalah miliknya yang didapatkan di Pekanbaru dan kemudian dijual kembali kepada pembeli.
Selanjutnya pelaku beserta barang bukti dibawa ke Polsek Tapung guna proses lebih lanjut. ’’Keduanya dijerat Pasal 114 atau Pasal 112 UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika,’’ tegas Kapolsek.(hen)
Laporan KAMARUDDIN, Bangkinang
Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…
Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…
Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…
Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…
Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…
PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…