Categories: Hiburan

Dian Sastro untuk Anak-Anak Muda Kreatif CFW Lakukan Ini

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Dian Sastro Wardoyo ternyata juga turut mencermati fenomena Citayam Fashion Week (CFW) yang sempat hebohkan publik di tanah air sejak beberapa waktu belakangan. Dia pun mengaku mengikuti parade busana jalanan di Dukuh Atas, Jakarta ini melalui media sosial.

“Saya kagum sama fenomena tersebut, kagum sama kreativitas mereka dan keberanian mereka dalam berekspresi meskipun ada pro dan kontra, ada bagus ada jeleknya. Kita belajar hidup bareng-bareng di area publik. Tapi antusiasme dalam mengekspresikan diri sebenarnya hal positif,” kata Dian Sastro di bilangan Thamrin Jakarta Pusat, Jumat (29/7/2022).

Bintang film Ada Apa Dengan Cinta? (AADC) bersama Nicholas Saputra malah memberikan tantangan pada anak-anak muda kreatif di Citayam Fashion Week. Dia menantang mereka untuk melakukan parade busana dengan mempadu-padankan kebaya dalam fashion show jalanan untuk menunjukkan kebanggaan dan rasa cinta pada pakaian yang menjadi ciri khas dan identitas bangsa.

Dian Sastro menambahkan, menggunakan outfit dengan gaya street style mudah dilakukan oleh banyak orang dari berbagai negara. Tapi mempadu-padankan kebaya menjadi tantangan tersendiri yang menuntut adanya kreativitas lebih.

“Saya pengin banget men-challenge teman-teman dari Citayam Fashion Week untuk mengekspresikan diri dengan gaya personal tapi juga menginkorporasi baju nasional,” tuturnya.

Lebih lanjut dia mengatakan, jika anak-anak muda di Citayam Fashion Week mampu melakukannya dengan baik, maka hal itu akan menjadi keistimewaan tersendiri. Bukan saja bergaya yang dapat diposting di media sosial dan menjadi sorotan, tapi juga memkampanyekan penggunaan kebaya dalam kehidupan sehari-hari.

“Nggak ada remaja dari negara lain yang bisa melakukan itu karena hanya di Indonesia doang,” jelasnya.

Dian Sastro mengaku tertarik untuk menjajal asyiknya Citayam Fashion Week dan berkolaborasi dengan Jeje atau Bonge. Namun sampai saat ini dia belum dapat mewujudkannya lantaran masih sibuk dengan setumpuk pekerjaan.

“Untuk saat ini salam dulu saja dari saya,” kata Dian Sastro.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

13 jam ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

2 hari ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

2 hari ago