nikmati-universe-buffet-di-sky-lounge-grand-central-hotel
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Bagi masyarakat yang ingin menikmati makan malam istimewa di akhir pekan, kini Grand Central Hotel sedang mengadakan program dinner Universe Buffer di Sky Lounge lantai 7 Grand Central Hotel, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
Director of Sales Grand Central Hotel Alfian mengatakan, untuk makan malam tersebut spesial di hari Jumat dan Sabtu. "Program kita makan makam dari setelah magrib sampai pukul 21.30 WIB," katanya, Sabtu (27/2).
Di Sky Lounge Grand Central Hotel, pengunjung dapat menikmati pemandangan Kota Pekanbaru saat malam hari, selain itu juga dihadirkan live music yang membuat makan malam semakin berkesan.
Terkait harga, Alfian mengatakan hanya Rp125 ribu per orang, dengan harga ini konsumen dapat menikmati semua sajian yang tersedia.
"Kita bikin buffet di sini biar tamu lebih enjoy makan malamnya. Ini all you can eat, selain makan malam juga diieingi live music, tentu saja dengan varian menu yang lebih lengkap," jelasnya.
Selain itu, Alfian menambahkan menu yang dihadirkan juga beragam, barbeque, main course, desert, dan berbagai minuman juga disediakan.
"Kita ada BBQ, main course, sampai dessert. Sea food, beef juga ada. Pasta, nasi putih, soup, dan dan lain-lain. Kita ada banyak menu pilihan yang bervariasi," pungkasnya.
Laporan: Mujawaroh Annafi (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi
Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…
Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…
Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…