Categories: Ekonomi Bisnis

Yamaha Perkenalkan Keluarga Maxi

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Yamaha menggelar perayaan Maxy Day & Anniversary 1 tahun Komunitas Nmax Rider Pekanbaru  di GOR Gelanggang Remaja, Pekanbaru, Sabtu (11/1). Kegiatan ini dihadiri oleh bikers pemilik Nmax, Smax, Tmax, Aerox dan Lexy serta masyarakat umum.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan secara mendalam terkait keluarga Maxi yang merupakan andalan Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). "Maxi Day tahun ini juga apresiasi terhadap konsumen Yamaha. Masyarakat umum juga hadir di acara ini," ucap Koordinator Promosi Area  PT Alfa Scorpii Hermanto.

Hermanto mengatakan, iven ini juga menjadi wadah bagi komunitas Maxi untuk mempererat silaturahmi, bergembira bersama dan lain-lain. Ia menambahkan, di tahun keempat penjualan Maxi sejak 2015 lalu, konsumen terus bertambah dan komunitas-komunitas terus berkembang.  "Yamaha sudah menjual Maxi dari 2015, dan ini masuk tahun keempat. Jumlah konsumen terus bertambah. Jadi harapannya mereka terus tumbuh semakin erat, dan juga karena komunitasnya tumbuh makin banyak. Ini salah satu ajang mempererat antar komunitas," tambahnya.

Dalam acara ini berbagai kegiatan digelar seperti lomba mirip Valentino Rossi, penampilan musik orgen tunggal, performa DJ Hendri Hw dan DJ Sandra yang menghibur peserta hingga akhir acara. Selain itu juga ada customaxi dan berbagai games seru para komunitas.

Hermanto  menuturkan, berbagai promo ditawarkan di acara ini seperti diskon saat melakukan pembelian unit Maxi baru. Tak ketinggalan juga ada fasilitas test ride Lexi yang sengaja dipilih agar peserta bisa mengeksplorasi kemampuan dan fiturnya. "Juga  ada banyak hadiah merchandise," ujarnya. (*2/aga)

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

13 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

13 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

14 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

14 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

2 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

2 hari ago