selama-mal-tutup-12-14-mei-di-pekanbaru-ini-tenant-yang-tetap-buka
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Pusat perbelanjaan atau mal di Kota Pekanbaru ditutup pada 12-14 Mei 2021. Kendati demikian, beberapa tenant tetap buka seperti supermarket, toko obat, dan restoran yang hanya melayani take away tetap buka. Penutupan ini, juga dilakukan terhadap pusat rekreasi, hiburan umum, cafe dan juga Pub/KTV mulai tanggal 12-14 Mei 2021.
Keputusan ini berdasarkan Surat Edaran Wali Kota Pekanbaru Nomor 10/SE/2021 tentang Aktivitas Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1442H/2021M dalam pencegahan dan pengendalian Corona Virus Desease 2019 (Covid-19) di Kota Pekanbaru.
“Operasional mal di Pekanbaru tutup, tapi masih ada yang boleh buka seperti supermarket, toko obat, restoran yang take away,” kata Corporate Secretary PT Bima Sakti Pertiwi Tbk (Mal Pekanbaru) Riza Budi, Rabu (12/5).
Dikatakan, pihaknya menutup operasional mal, namun menyediakan stand-stand untuk store yang beroperasi.
“Yang buka itu Lucky Supermarket, KFC, Solaria, Chatime, ada stand di bawah,” ujar Riza. Buka jam 10 pagi sampai 9 malam.
Sementara itu, General Manager Mal SKA Pekanbaru Agus Salim mengungkapkan hal serupa, tenant-tenant esensial seperti toko obat dan supermarket masih tetap buka pada jam operasional 11.00-21.00 WIB.
“Kebutuhan pokok seperti Hypermart, pusat kesehatan seperti Century, Guardian, dan lainnya tetal buka. Restoran juga ada yang buka tapi hanya melayani take away, seperti starbuck, AW, Koi, dan lain-lain,” pungkasnya.
Laporan: Mujawaroh Annafi (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi
Mitsubishi New Pajero Sport hadir dengan sasis ladder frame, mesin diesel bertenaga, dan teknologi keselamatan…
Rute penerbangan Pekanbaru–Sibolga resmi dibuka oleh Wings Air, memperkuat konektivitas Riau–Sumut dan mendukung mobilitas serta…
Empat trayek bus perintis DAMRI kini menjangkau 12 kecamatan di Kabupaten Siak dan membantu membuka…
Polsek Tapung membongkar kasus pencurian komponen switchboard milik PHR dengan kerugian Rp619 juta dan mengamankan…
Sebanyak 700,5 hektare kebun sawit milik masyarakat Kuansing diusulkan untuk diremajakan melalui Program Peremajaan Sawit…
Unilak menggelar lomba baris-berbaris dan sepak bola SMA/SMK terbesar di Riau yang mendapat apresiasi Pangdam…