Categories: Ekonomi Bisnis

Upgrade ke 4G, Pelanggan Telkomsel Dapat Bonus 30 Gb

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Demi memberikan pengalaman merasakan layanan data yang cepat dan stabil kepada pelanggan, Telkomsel tak henti-hentinya melakukan terobosan. Terbaru adalah promo menarik bagi pelanggan yang mengganti kartu ke 4G.

Bagi pelanggan yang meng-upgrade kartunya, Telkomsel akan memberikan kuota internet 4G hingga 30 Gb secara cuma-cuma. 

Jadi memungkinkan pelanggan untuk men-download, upload berbagai konten dalam kapasitas yang besar, seperti foto, video, games, hingga aplikasi tanpa khawatir kuota habis dan proses yang lama.

“Bagi pelanggan yang belum menukarkan kartu 4G, silakan tukarkan kartu Anda dan manfaatkan kesempatan dapat bonus kuota internet 4G hingga 30 Gb,” kata Riki selalu Ivent Organization (IO) PT Sumatera Inti Seluler.

Untuk ganti ke kartu 4G, kata Riki, pelanggan bisa melakukannya di pameran Telkomsel yang ada di Mal SKA lantai satu. Atau pelanggan bisa menukarkan langsung ke GraPari terdekat.

Sibuk dan tak punya waktu. Tidak perlu khawatir, pelanggan bisa melakukan permintaan ganti kartu 4G melalui website www.telkomsel.com/4g, Aplikasi MyTelkomsel, call center 188 dan lainnya. Nantinya kartu 4G tersebut bakal dikirimkan ke alamat pelanggan langsung.

“Promo ini terbatas, sehingga manfaatkan segera mungkin untuk mendapatkan tambahan kuota hingga 30 Gb. Pastinya penukaran kartu tidak akan mengubah nomor telepon. Jadi segera nikmati bonus kuota yang berlaku untuk enam bulan sejak kartu baru diaktifkan,” ujarnya.(*1)

Laporan: Muslim Nurdin

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

2 hari ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

2 hari ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

2 hari ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

2 hari ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

2 hari ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

2 hari ago