Categories: Ekonomi Bisnis

Biden Menguat, Rupiah Melesat

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Perdagangan nilai tukar mata uang rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pagi ini melesat. Hal itu dipicu karena adanya angin segar dari sentimen pemilihan presiden (Pilpres) AS atas kemenangan Biden untuk sementara ini. Berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia (BI), saat ini posisi rupiah berada di level 14.439.

Kepala Riset PT Monex Investindo Futures Atiston Tjandra mengatakan, penguatan rupiah hari ini karena selera investasi pelaku pasar pada aset beresiko seperti pasar uang lebih berani.

"Pasar bisa saja mulai mengantisipasi kemenangan Biden yang ramah terhadap pasar sehingga pasar berani masuk ke aseti berisiko," ujar Tjandra dalam pesan singkatnya, Kamis (5/11).

Sebagai informasi, capres AS dari Demokrat Joe Biden semakin mendekati kemenangan. Hingga Kamis (5/11), hingga pukul 05.00 WIB, mantan wakil presiden itu telah mengantongi 264 suara elektoral (electoral college).

Artinya, Biden tinggal mengumpulkan 6 suara electoral college lagi untuk bisa meraih 270 suara electoral college dan mengalahkan calon petahana, Presiden Donald Trump dari Partai Republik. Sementara, Trump sudah mengumpulkan 214 suara, sehingga masih membutuhkan 56 suara elektoral lagi.

Selain itu, lanjutnya, pasar juga akan menyoroti data pertumbuhan nasional kuartal III tahun ini yang kelihatannya menunjukkan pemulihan ekonomi Indonesia dibandingkan kuartal sebelumnya. Serta, Undang-Undang (UU) Cipta Kerja yang telah ditandatangani oleh presiden.

"Ini cukup positif untuk rupiah. Sentimen positif lain adalah UU Ciptaker yang sudah ditandatangani dan kondisi kondusif. Potensi kisaran Rp14.350-Rp14.500," pungkasnya.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

19 jam ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

20 jam ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

20 jam ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

20 jam ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

20 jam ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

21 jam ago