Site icon Riau Pos

Kelola Lahan Polsek untuk Bertahan di Tengah Pandemi

(RIAUPOS.CO) – Kepala Dusun Tani Jaya, Kampung Bungaraya, Paiman, bersama sejumlah masyarakat mengelola lahan kosong milik Polsek Bungaraya. Lahan itu dikelola untuk ditanami jahe merah. Mengingat di masa pandemi seperti ini, harga jual jahe merah sangat bagus. Menurut Paiman, ia melakukan terobosan mengelola Polsek Bungaraya untuk ditanami jahe merah bekerja sama dengan pemerintah kampung, Banser, Polsek dan kecamatan serta pihak Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Siak. Hal itu dilakukan mengingat masyarakat banyak memerlukan bantuan di tengah pandemi Covid-19 yang melanda saat ini.

"Alhamdulillah berkat bantuan Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Siak, lahan seluas setengah hektare lebih yang berada di lingkungan Mapolsek Bungaraya bisa kami garap untuk kami tanami jahe merah," ungkap Paiman, Rabu (15/10) siang.

Menurut Paiman, di Bungaraya terkenal dengan tanahnya yang subur, bahkan Bungaraya terkenal dengan lumbung padi, maka dari itu ia punya solusi untuk mencari dana sosial dengan cara memanfaatkan lahan-lahan kosong yang ada di wilayahnya untuk ditanami holtikultura.

"Kami ucapkan terima kasih kepada pihak yang mendukung program kami untuk mencari dana sosial, dengan cara memanfaatkan sumber daya alam yang ada di sekitar kita. Kami juga berharap kepada Dinas Pertanian untuk membantu bibit jahe merah. Semoga apa yang kami lakukan ini bisa memotivasi yang lain untuk selalu berbuat dan bermanfaat bagi lingkungan serta masyarakat," harapnya.

Camat Bungaraya Amin Soimin memberikan aspresiasi kepada Kadus Bungaraya ini yang mempunyai terobosan baru untuk mengelola lahan kosong yang ada di wilayahnya. “Kami dari pemerintah kecamatan tentunya sangat mendukung apa saja yang dilakukan oleh Pak Kadus Paiman yang aktif di segala hal,” ucap Amin Soimin, berharap semoga kegiatan sosial ini dapat berhasil.

Sementara itu, Kepala Seksi Cadangan Pangan Dinas Ketahanan Pangan Jhon Effendi mengatakan, pihaknya memang belum ada bantuan sosial, namun alat untuk membajak lahan kosong merupakan bantuan secara pribadi. Karena selain sebagai kasi di Dinas Ketahanan Pangan, ia juga sebagai Ketua Pramuka Peduli Kabupaten Siak.(adv)

 

Exit mobile version