Kadisdikpora Rohul H Damri Poti SSos MAP mewakili Bunda PAUD Rohul dr Yeni Dwi Putri Anton menerima piagam penghargaan dari Kepala BGTK Riau Reisky Bestari dalam acara puncak apresiasi GTK Tahun 2025 di Pekanbaru, Selasa (11/11/2025) malam. Dinas Kominfo Rohul Untuk Riau Pos
PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) – Dunia pendidikan Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) kembali menorehkan prestasi membanggakan. Delapan guru dan tenaga kependidikan (GTK) asal Rohul sukses meraih juara di berbagai kategori dalam ajang Apresiasi GTK Riau 2025 yang digelar oleh Balai Guru dan Tenaga Kependidikan (BGTK) Provinsi Riau di bawah naungan Kemendikdasmen RI.
Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Rohul H Damri Poti SSos MAP menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya atas capaian tersebut.
“Alhamdulillah, prestasi ini menjadi bukti nyata bahwa guru dan tenaga kependidikan di Rohul memiliki dedikasi, inovasi, serta semangat tinggi dalam meningkatkan mutu pembelajaran. Kami sangat bangga dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya,” ujarnya, Selasa (12/11).
Kegiatan apresiasi GTK tingkat Provinsi Riau tahun ini berlangsung pada 10–12 November 2025 di Hotel New Hollywood Pekanbaru. Sebanyak 128 guru dan tenaga kependidikan se-Riau mengikuti ajang tersebut, termasuk para kepala dinas pendidikan dari berbagai kabupaten/kota.
Peserta berkompetisi dalam tiga kategori utama, yakni GTK Transformatif, GTK Dedikatif, dan GTK Pelopor Komunitas Belajar.
Dari hasil akhir lomba, Rohul menjadi salah satu daerah dengan perolehan prestasi terbanyak. Para guru dan tenaga kependidikan dari tingkat PAUD hingga SMP berhasil meraih juara di seluruh kategori yang dilombakan.
Berikut daftar peraih penghargaan asal Rohul:
Irma Setiani, Juara 3 kategori Transformatif Kepala PAUD.
Selain delapan guru dan tenaga kependidikan tersebut, Bunda PAUD Rohul dr Yeni Dwi Putri Anton juga menerima piagam penghargaan khusus dari Kepala BGTK Riau, Reisky Bestary SPd MPd, atas komitmen dan kontribusinya dalam memajukan layanan PAUD di Rokan Hulu. Penghargaan itu diserahkan kepada Kepala Disdikpora Rohul H Damri Poti SSos MAP yang mewakili beliau.
“Capaian ini menjadi motivasi bagi seluruh guru dan tenaga kependidikan di Rohul untuk terus berinovasi serta menginspirasi peserta didik menuju pendidikan yang unggul dan berdaya saing,” tutup Damri.(epp)
Harga sembako di Pasar Selatpanjang awal Januari 2026 terpantau stabil. Cabai merah turun tajam, sementara…
Arab Saudi membuka pasar modal bagi investor asing mulai 1 Februari 2026 dengan menghapus skema…
Hyundai resmi meluncurkan Creta Alpha secara daring. SUV B-Compact ini hadir dengan desain lebih premium,…
Tekanan global diperkirakan masih membayangi rupiah pada 2026 dengan potensi pelemahan hingga Rp17.500 per dolar…
Pemkab Siak menggelar job fit pejabat eselon II untuk mengisi SOTK baru sekaligus mengevaluasi kinerja.…
Sabar/Reza melaju ke 16 besar Malaysia Open 2026 usai mengalahkan rekan senegara. Fajar/Fikri juga meraih…