pangdam-i-bb-mayjen-tni-achmad-daniel-chardin-tutup-latihan-pratugas-tahap-2
BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Panglima Kodam (Pangdam) I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE MSi melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Markas Komando Distrik Militer (Makodim) 0313/KPR sekaligus menutup kegiatan latihan pratugas Tahap 2 di Batalyon infanteri 132/Bima Sakti di Salo Bangkinang, Senin (23/5/2022).
Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE MSi juga didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah I/ Bukit Barisan Ny Intan A Daniel Chardin beserta rombongan tiba di Makodim 0313/KPR sekitar pukul 10.40 WIB, dan disambut oleh Dandim 0313/KPR Letkol Arh Muliyadi SIP bersama Forkopimda Kabupaten Kampar, Pelalawan, dan kabupaten Rokan Hulu yang sebelumnya menerima jajaran kehormatan oleh Regu Jaga serta tari persembahan oleh sanggar tari Bangkinang.
Turut mendampingi kunjungan kerja Pangdam I/BB, Danrem 031/WB Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung SAP beserta Ketua Persit KCK Koorcabrem 031, para Asisten Kasdam I/BB, Para Kasi Kasrem 031/WB serta rombongan.
Seusai penyambutan, Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE MSi menyempatkan berfoto bersama Forkompinda dan anggota Kodim 0313/KPR
Setelah sesi foto bersama Pangdam I/Bukit Barisan beserta rombongan melaksanakan silaturahmi dan isoma yang kemudian dilanjutkan dengan menuliskan pesan dan kesan serta pemberian tali asih kepada Kodim 0313/KPR
Setelah kegiatan selesai, Pangdam I/BB beserta rombongan bergerak menuju Kodim 0322/Siak menggunakan heli.
Pangdam I/BB Mayjen TNI Achmad Daniel Chardin SE MSi mengatakan,
kunjungan pertama sebagai Pangdam I Bukit Barisan, sebelumnya sudah beberapa kali karena dulu sebagai Kasrem Korem 031/ Wira Bima.
"Daerah Kampar dan Riau tidak asing bagi saya. Kehadiran saya di sini menutup latihan pratugas Tahap 2 di Batalyon infanteri 132/Bima Sakti yang akan ditugaskan berangkat ke perbatasan Papua," jelas Achmad Daniel Chardin.
Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)
Editor: E Sulaiman
Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…
Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…
Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…