Categories: Indragiri Hilir

Kreatif! Guru dan Murid SDN 007 Tanjung Raja Inhil Gunakan Koran sebagai Media Belajar Literasi

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) — Siswa dan guru di SDN 007 Tanjung Raja, Kecamatan Kateman, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), memiliki cara unik dalam meningkatkan literasi. Mereka memanfaatkan surat kabar harian sebagai media pembelajaran untuk menambah pengetahuan dan memperluas wawasan.

Kepala SDN 007 Tanjung Raja, Siti Fatimah Purwaningsih, mengatakan penggunaan koran bukan hanya untuk membaca berita, tetapi juga menjadi sumber belajar aktif, terutama bagi siswa kelas VI.

Kami berlangganan koran harian tidak hanya untuk mendapatkan informasi, tetapi juga sebagai alat bantu belajar, khususnya pada materi Bahasa Indonesia yang menugaskan siswa mencari kalimat opini dan fakta. Media koran sangat tepat untuk itu,” ujarnya, Selasa (21/10/2025).

Menurut Siti Fatimah, membaca berita di surat kabar membantu siswa memahami informasi secara kritis, memperkaya kosakata, sekaligus menumbuhkan minat baca di kalangan pelajar.

“Dengan membaca, wawasan siswa akan semakin luas, dan budaya literasi di sekolah pun makin berkembang. Minat baca juga meningkat pesat. Mari kita jaga semangat literasi ini melalui pembelajaran berbasis media massa yang informatif dan edukatif,” tutupnya.(ali/*2)

Redaksi

Recent Posts

Anggaran 2026 Digeser, Sejumlah Jembatan Rusak di Meranti Terancam Tak Diperbaiki Tahun 2026

Proyek pembangunan dan rehabilitasi jembatan di Kepulauan Meranti terancam tertunda pada 2026 akibat anggaran daerah…

22 detik ago

Dosen UIR Edukasi Siswa SMK Migas Inovasi soal Logging dan Data Sumur

Dosen Teknik Perminyakan UIR mengedukasi siswa SMK Migas Inovasi Riau tentang logging dan interpretasi data…

39 menit ago

SMAN 5 Pekanbaru Jadi Pembuka Roadshow Kopi Good Day, Semangat Prestasi Menggelora

Roadshow Kopi Good Day Goes to School meriahkan SMAN 5 Pekanbaru dengan penampilan siswa, semangat…

2 jam ago

Tergerus Sungai Umban, Bahu Jalan Siak II Amblas Rawan Kecelakaan

Bahu Jalan Siak II di Rumbai amblas akibat tergerus Sungai Umban. Kondisi ini dinilai membahayakan…

22 jam ago

Bangunan Kios Pasar Bawah Telukkuantan Dieksekusi

Pemkab Kuansing mengeksekusi pembongkaran kios Pasar Bawah Telukkuantan. Mayoritas pedagang memilih mengosongkan kios secara mandiri.

23 jam ago

Riau Pos Fun Bike 2026, Satukan Komunitas Sepeda Lewat Olahraga

Riau Pos Fun Bike 2026 kembali digelar sebagai ajang olahraga dan silaturahmi yang mendorong gaya…

24 jam ago