Puluhan warga Desa Bandul, Kecamatan Tasik Putripuyu foto bersama usai mengikuti penyuluhan ketahanan keluarga oleh dosen STIN Bengkalis di Kantor Desa Bandul, Jumat (26/4/2024). (ABU KASIM/RIAU POS)
BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Dalam rangka pengabdian masyarakat, mahasiswa jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam (DKI) STAIN Bengkalis, menggelar penyuluhan ketahanan keluarga di Desa Bandul, Kecamatan Tasik Putripuyu, Kabupaten Kepulauan Meranti, Jumat (26/4).
Pada kegiatan ini, menghadirkan 6 narasumber yakni Reno Firdaus selaku Ketua Jurusan DKI, Syarifah Ivonesti selaku Dosen Jurusan DKI, Prayugo selaku Ketua Program Studi Manajemen Dakwah (Prodi MD), Hikmah Muftiana selaku Ketua Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Risma Junita sebagai Dosen Jurusan DKI, dan Chanifudin selaku Wakil Ketua II Bidang Kemahasiswaan dan Kerja sama STAIN Bengkalis. Kegiatan ini diikuti warga Desa Bandul yang berjumlah 65 orang.
Ketua Jurusan DKI STAIN Bengkalis, Syarifah Ivonesti mengucapkan terima kasih atas penghargaan dari Desa Bandul, dalam menyelenggarakan kegiatan penyuluhan ketahanan keluarga.
‘’Kegiatan ini diselenggarakan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai ketahanan keluarga yang dapat dirusak oleh beberapa faktor mulai dari media sosial hingga lingkungan sekitar,’’ ujar Syarifah.
Sedangkan Kepala Desa Bandul Karyawan Noma juga mengucapkan terima kasih dan selamat datang serta sangat mengapresiasi kegiatan penyuluhan ketahanan keluarga.
‘’Kami sangat mengapresiasi kegiatan dan juga kehadiran dosen dari jurusan Dakwah dan Komunikasi Islam STAIN Bengkalis, mudah-mudahan dengan adanya kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Desa Bandul,’’ ujar Noma.(ksm)
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…
Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…
Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…
Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…
Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…