perkantoran-pemkab-masih-terendam-banjir
BENGKALIS (RIAUPOS.CO) – Sejumlah perkantoram pemerintah kabupaten (Pemkan) Bengkalis di Jalan Pertanian, Desa Senggoro, Bengkalis masih terendam bajir, Jumat (11/2/2022).
Air masih merendam ratusan rumah warga di Desa Wonosari dan sebagian Desa Senggora Kecamatan Bantan, Bengkalis.
Dari pantuaan di lapangan, sejak pagi menjelang siang, air masih merendam halaman perkantoran Pemkab Bengkalis. Seperti Kantor Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas PPUPR, Disperindag, dan sejumlah rumah warga yang berada di samping perkantoran tersebut.
Sementara itu, kondisi di Jalan Tandun, Wonosari Tengah dan Barat, Jalan Antara juga masih terendam banjir.
"Ini mengkin kondisi drainase yang banyak tersumbat dan mengalami sendimentasi (pendangkalan, red) membuat air lambat surut," ujar Andi, salah seorang warga di Jalan Pertanian, Bengkalis.
Ia berharap agar banjir yang merendam rumahnya cepat surut. Karena kondisi itu membuatnya sulit beraktivitas.
Hal senada juga di katakan Ridwan. Menurutnya, kondisi banjir kali ini tingkat intensitas hujan yang turun sangat lama dan deras, sehingga debit air cukup banyak.
"Sudah lama tidak turun hujan, namun hujan yang terjadi semalaman kemarin (Kamis, red) malam memang sangat deras. Sehingga air hujan merendam rumah warga sampai hari kedua pasca hujan deras," ujarnya.
Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)
Editor: Erwan Sani
IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…
Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…
Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…
Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…
Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…
PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…