Categories: Bengkalis

Kapolsek Mandau Pindah Tugas ke Polda Riau

DURI (RIAUPOS.CO) – Keluarga besar Polsek Mandau menggelar ramah tamah bersama Upika Mandau dan Bathin Solapan di Hotel Grand Zuri Duri, Senin (4/7)  sore.

Acara penuh kekeluargaan tersebut dihadiri Camat Mandau Riki Rihardi SSTP MSi, Camat Bathin Solapan M Rusydi SSTP, Danramil 03 Mandau Kapt Arh Jemirianto, anggota DPRD Bengkalis Surya Budiman, Kepala KUA Mandau Saim, para kepala puskesmas se-Kecamatan Mandau dan Bathin Solapan serta personel Polsek Mandau.

Pada kesempatan itu, anggota DPRD Kabupaten Bengkalis Surya Budiman menyampaikan, apresiasi terhadap kinerja Polsek Mandau di bawah pimpinan Kapolsek Mandau Kompol Indra Lukman Prabowo selama sekitar 6 bulan bertugas di Mandau dan Bathin Solapan sangat kondusif.

"Ya, selama pimpinan Kompol Indra Lukman Prabowo SH SIK tergolong  aman. Selamat dalam melaksanakan tugas  yang baru sebagai Kasi Fasmat SBST Subregident Ditlantas Polda Riau. Terima kasih atas pengabdiannya selama ini.Walau tugas berpindah namun silaturahmi tetap berjalan ke depannya," ujar Budiman.

Sementara itu, Camat Mandau Riki Rihardi menyampaikan terima kasih kepada Kapolsek Mandau yang telah bertungkus lumus bersama personelnya memberikan keamanan di tengah masyarakat Mandau. Terutama dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

"Ya,banyak masukan dan  motivasi dari Kapolsek Mandau Kompol Indra Lukman Prabowo SH SIK selama ini demi kemajuan Mandau. Kami dari Pemerintahan Kecamatan Mandau mengharapkan melalui mutasi ini dapat menjadi pengembangan karir. Bisa jadi nanti menjadi Kapolres Bengkalis ataupun Kapolda Riau. Kami juga minta maaf jika selama bergaul di sini ada kekurangan dan kekhilafan. Perpisahan bukan memutus silaturahmi," harap Camat Mandau.

Kapolsek Mandau Kompol Indra Lukman Prabowo dengan nada yang sama menyampaikan terima kasih kepada semua pihak, Upika dan masyarakat Kecamatan Mandau dan Bathin Solapan yang telah mendukung dan membantu kinerja kepolisian selama 6 bulan berkat dukungan seluruh personel Polsek Mandau.

Karena menurutnya, mutasi adalah hal yang biasa dalam tugas. "Mohon doa dan restu seluruh masyarakat Mandau dan Bathin Solapan agar acara sertijab berjalan lancar seperti yang direncanakan akhir pekan ini. Kami sekeluarga mohon pamit kepada masyarakat Kecamatan Mandau dan Bathin Solapan. Selanjutnya  akan menempati tugas baru sebagai Kasi Fasmat SBST Subregident Ditlantas Polda Riau," ujar Kompol Indra.(ksm)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

58 PPPK Kominfo Kuansing Resmi Bertugas, SPMT Diserahkan

Sebanyak 58 PPPK menerima SPMT dari Kadis Kominfo Kuansing. Mereka diminta menjunjung disiplin dan segera…

2 jam ago

LCC Duri Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026, Turunkan 25 Peserta ke Pekanbaru

Komunitas ibu-ibu LCC Duri siap meramaikan Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru dengan mengutus…

3 jam ago

PKL Kembali Marak, Satpol PP Pekanbaru Akan Perketat Pengawasan

PKL kembali marak berjualan di kawasan terlarang sekitar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru. Satpol PP berjanji…

3 jam ago

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wawako Targetkan 104 Dapur Aktif

Program Makan Bergizi Gratis kembali dimulai di Pekanbaru. Pemko menargetkan 104 dapur aktif untuk melayani…

3 jam ago

Pemkab Rohil Siapkan Lahan, Program Sekolah Garuda Kian Matang

Pemkab Rohil mematangkan persiapan pengajuan Sekolah Garuda dengan menyiapkan lahan dan proposal untuk bersaing mendapatkan…

4 jam ago

Honorer Dilarang Direkrut, Bupati Siak Fokus Tuntaskan Status Lama

Bupati Siak melarang kepala OPD merekrut honorer baru dan fokus menyelesaikan status ribuan honorer non-database…

4 jam ago