Categories: Riau

Hasil Ujian SKD CPNS Pemprov Riau Sudah Keluar, Ini Cara Mengeceknya

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Para peserta ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), di lingkungan Pemerintah provinsi (Pemprov) Riau, sudah dapat melihat nilai hasil ujiannya. Pasalnya, pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau sudah mengumumkan hasil ujian SKD per hari Ahad (14/11/2021).

Kepala BKD Riau, Ikhwan Ridwan, mengatakan, peserta yang dinyatakan lulus atau memenuhi syarat merupakan peserta yang memiliki nilai tertinggi dan sesuai dengan aturan batas nilai atau passing grade. Pengumuman tersebut dapat dilihat pada website resmi BKD Riau.

"Setelah mendapatkan hasil passing sesuai aturan dari Badan Kepegawaian Negara (BKN), maka langsung kami umumkan hasilnya. Bagi peserta ujian SKD bisa melihat  hasilnya di website resmi BKD Riau yakni www.bkd.riau.go.id,” kata Ikhwan.

Dijelaskan Ikhwan, bagi peserta yang sudah mengikuti ujian SKD dan merasa tidak puas dengan hasil passing grade, bisa mengajukan keberatan ke BKD Riau. Sanggahan dibuka selama empat hari setelah hasil SKD dikeluarkan.

“Masa sanggahan bagi peserta PPPK diberi waktu selama empat hari. Jika tidak ada sanggahan maka yang dinyatakan lulus dipersilahkan melengkapi berkas. Sedangkan untuk CPNS yang dinyatakan memenuhi syarat passing grade, bersiap untuk mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang saat ini masih menunggu jadwal dari BKN,” jelasnya.

 

Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

15 menit ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

30 menit ago

Baznas Riau Catat Zakat ASN Pemprov Riau Tembus Rp52 Miliar

Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…

42 menit ago

Penolakan Relokasi Menguat, Masyarakat Cerenti Tanda Tangani Petisi

Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…

1 jam ago

Kantin SDN 169 Pekanbaru Terbakar Dini Hari, Damkar Kerahkan 5 Unit

Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…

1 jam ago

Dermaga Peranggas Meranti Kian Memprihatinkan, DPRD Minta Perhatian Pemerintah

Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…

2 jam ago