Categories: Riau

Diduga Serangan Jantung, JCH Pekanbaru Wafat

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Jamaah calon haji (JCH) Riau Khairil Abbas bin Abbas Salim (62) dilaporkan wafat di Tanah Suci. Jamaah asal Kota Pekanbaru yang tergabung pada kloter 2 BTH itu wafat di RS Ansyor Madinah, Senin (8/7) pukul 14.30  waktu setempat. Dengan hasil diagnosa serangan jantung. Ia merupakan ketua regu (karu) 6 rombongan JCH Pekanbaru.

“Innalillahi wa innailaihi rojiun telah berpulang ke rahmatullah JCH kloter 2 BTH rombongan 2 karu 6, Khairil Abbas bin Abbas Salim no porsi 400076307 dengan alamat Jalan Merbau Nomor 100 A Komplek Beringin Indah Marpoyan Damai Pekanbaru. Meninggal pukul 14.30 WAS di RS Ansyor Madinah. Hasil diagnosa serangan jantung. Umur 62 tahun,” ujar Kepala Seksi (Kasi) Haji dan Umrah Kemenag Pekanbaru Drs H Dahlan MA kepada Riau Pos melalui pesan WhatsApp (WA).

Khairil Abbas berangkat menunaikan ibadah suci bersama istrinya. Sebelum serangan jantung itu, dikatakan bahwa dia baru selesai melaksanakan salat di masjid. Sebelum dibawa ke rumah sakit, ia juga telah mendapatkan perawatan atau tindakan pertama oleh petugas kesehatan. Saat ini jenazah sudah ditangani pihak rumah sakit tersebut. Rencananya di salatkan di Masjid Nabawi.

“Dimakamkan di pemakaman baqi Madinah,” tambah Dahlan.

Sementara itu, dilaporkan Dahlan, sampai pagi waktu Arab Saudi sudah 3 kloter jamaah Riau tiba di Madinah. Yaitu kloter 2 BTH yang berasal dari Pekanbaru dan kloter 3 BTH yang berasal dari Inhil dan kloter 4 BTH dari Pekanbaru. Sementara setelah melakukan ziarah di sekitar Kota Madinah jamaah akan kembali melakukan kegiatan rutin yaitu salat arbain di Masjid Nabawi.(ilo)

>>>Selengkapnya baca Harian Riau Pos
Editor: Eko Faizin

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

Servis Honda Lebih Terjangkau Lewat Gebyar Musim Ganti Oli 2026

Capella Honda Riau menghadirkan Gebyar Musim Ganti Oli di awal 2026 dengan berbagai paket servis…

6 jam ago

LG StanbyME 2 Resmi Hadir, Tawarkan Fleksibilitas Layar Lebih Tinggi

LG StanbyME 2 resmi hadir di Indonesia dengan layar lepas-pasang, resolusi QHD, dan dukungan kendali…

6 jam ago

(Sekali Lagi) Sastrawan

Gerakan literasi digencarkan, tetapi nasib sastrawan masih terpinggirkan. Artikel ini mengulas pentingnya peran negara memanusiakan…

7 jam ago

Jonatan Christie Tembus Final India Open 2026 Usai Kalahkan Loh Kean Yew

Jonatan Christie melaju ke final India Open 2026 setelah menaklukkan Loh Kean Yew lewat laga…

7 jam ago

Pemko Pekanbaru Dorong Pemakmuran Masjid Lewat Bantuan Pembangunan

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri Isra Mikraj di Masjid Al Kautsar sekaligus menyerahkan bantuan…

8 jam ago

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti Amblas 20 Meter, Pengendara Diminta Waspada

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti amblas sepanjang 20 meter di kawasan Pasar Cerenti. Pengendara diminta waspada,…

8 jam ago