Categories: Riau

Sekwan Enggan Respon Keberangkatan DPRD ke LN

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Sejumlah Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Riau dikabarkan bakal melakukan kunjungan kerja ke luar negeri. Kabar tersebut pertama kali disampaikan Kepala Biro Administrasi Pemerintahan dan Otonomi Daerah Setdaprov Riau Sudarman.

Dalam keterangannya, Sudarman menyebut keberangkatan para wakil rakyat itu tinggal menunggu izin Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

‘’Sekarang sedang ajukan izin ke Kemendagri,” sebut Sudarman, Senin (1/7).

Ia tidak merincikan siapa saja, ke mana dan dalam rangka anggota DPRD plesiran ke luar negeri, hanya saja Sudarman menyebut beberapa negara tujuan seperti Australia dan Amerika. Selebihnya, Sudarman mengaku tidak terlalu ingat secara persis. Ia justru mengarahkan untuk bertanya ke sekretariat dewan.

‘’Ke Sekwan kan lengkap datanya semua,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris DPRD Riau Kaharuddin saat dikonfirmasi Riau Pos enggan menanggapi. Pesan singkat serta panggilan telepon yang ditujukan kepada dirinya tidak ditanggapi. Padahal nomor seluler yang biasa ia gunakan aktif.(nda)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Polisi Tindak Tegas Penyelundupan, 20 Ton Bawang Ilegal Dimusnahkan

Polres Pelalawan memusnahkan lebih dari 20 ton bawang ilegal di TPA Kemang karena tidak dilengkapi…

31 menit ago

Buka Akses Ekonomi, Rohul–Rohil Bangun Jembatan dan Jalan Penghubung

Pemkab Rohul dan Rohil sepakat membangun jembatan dan jalan penghubung di wilayah perbatasan guna memperkuat…

49 menit ago

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

1 hari ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

1 hari ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

1 hari ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

1 hari ago