Categories: Olahraga

Capaian Viral James Forrest Raih Medali Juara Setiap 17 Laga

GLASGOW (RIAUPOS.CO) – Merasakan gelar keempat Premier League dalam lima musim terakhir bersama Manchester City adalah rekor luar biasa bagi Pep Guardiola.

Atau bomber AC Milan Zlatan Ibrahimovic yang berkesempatan meraih scudetto Serie A di usia 40 tahun. Tapi, capaian mereka tidak akan bisa menyamai winger Celtic, James Forrest.

Di usia 30 tahun, one-man club itu tercatat sebagai pemain Celtic tercepat yang mengumpulkan banyak gelar alias 20 gelar selama 13 tahun.

Ada catatan yang viral terkait capaian Forrest. Yaitu, dia rata-rata mengoleksi medali juara setiap 16,8 laga. Angka tersebut diambil dari 338 laga Forrest menjadi starter. Total, pemain 30 tahun itu sudah tampil dalam 444 laga.

Memang, semua capaian Forrest hanya terjadi di ajang domestik (Scottish Premiership, Scottish Cup, dan Scottish League Cup). Tapi, tetap saja konsistensinya luar biasa.

”Forrest adalah pemain yang identik dengan momen penting klub ini. Aku yakin dia masih memiliki beberapa momen besar di masa depan,” papar Ange Postecoglou, pelatih Celtic, seperti dilansir Sunday Post.

Seiring memperpanjang kontrak selama tiga musim lagi, Forrest berpeluang melewati rekor Bobby Lennox dengan 25 trofi sebagai pemain tersukses Celtic sepanjang masa.

Terdekat, dia segera melampaui capaian mantan kapten Celtic Scott Brown, yang mengumpulkan 22 trofi dalam rentang 2007–2021 sebelum hengkang ke Aberdeen FC pada musim ini.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

 

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

DPRD Pekanbaru Ingatkan Pelaku Usaha Jangan Tutup Drainase

DPRD Pekanbaru mengingatkan pelaku usaha agar tidak menutup drainase. Penyempitan saluran air dinilai berpotensi memicu…

3 jam ago

Tabrak Lari di Pekanbaru, Pekerja Marka Jalan Meninggal Dunia

Pekerja marka jalan di Pekanbaru tewas ditabrak mobil yang kabur dini hari. Polisi memburu pelaku,…

4 jam ago

Warga Meranti Tolak Kenaikan Tarif Kapal yang Dinilai Memberatkan

Rencana kenaikan tarif kapal di Kepulauan Meranti menuai penolakan warga. Tarif naik lebih 20 persen…

5 jam ago

Penuh Tawa dan Energi, Roadshow Kopi Good Day Hibur Siswa SMKN 4 Pekanbaru

Roadshow Kopi Good Day Goes to School hadir di SMKN 4 Pekanbaru, menghadirkan hiburan, kreativitas,…

1 hari ago

PKL Jualan Lewat Jam 01.00 WIB di Rohul Siap-siap Ditertibkan

Satpol PP Rohul mengingatkan PKL agar tidak berjualan melewati pukul 01.00 WIB. Pelanggar jam operasional…

1 hari ago

Pencurian Sawit dan Narkoba Dominasi Perkara di PN Bangkinang

Kasus pencurian sawit dan narkoba mendominasi perkara di PN Bangkinang. Dari 3.532 perkara masuk, sebagian…

1 hari ago