Site icon Riau Pos

City Bakal Gaji Haaland Mendekati Gaji Cristiano Ronaldo

city-bakal-gaji-haaland-mendekati-gaji-cristiano-ronaldo

DORTMUND (RIAUPOS.CO) – Rumor Erling Haaland memilih Manchester City sebagai klub destinasinya musim depan makin mendekati kenyataan.

Selain City memang punya kemampuan finansial menebus klausul pelepasan kontrak Haaland bersama Borussia Dortmund senilai GBP 63 juta (Rp1,17 triliun), bomber timnas Norwegia itu diklaim sudah mencapai kesepakatan personal dengan The Citizens.

Yaitu, terkait dengan besaran gaji yang akan diterima Haaland di klub asuhan Pep Guardiola tersebut. Sebagaimana dilansir media-media Inggris seperti Daily Mail dan Manchester Evening News, City siap menggaji Haaland hingga GBP 500 ribu (Rp9,32 miliar) per pekan.

Nominal itu lebih dari tiga kali lipat dari gaji Haaland di BVB –sebutan Borussia Dortmund– sebesar GBP 132 ribu (Rp2,46 miliar). Bayaran itu sekaligus menjadikan Haaland hanya berselisih GBP 10 ribu (Rp186 juta) dengan bintang Manchester United Cristiano Ronaldo sebagai pemegang bayaran termahal di Premier League.

Ronaldo menerima GBP 510 ribu (Rp9,5 miliar) per pekan. Selain besaran gaji, Haaland disebut menyepakati kontrak berdurasi lima musim.

”Manchester City menuntaskan pelepasan kontrak Erling Haaland di BVB dalam pekan ini atau setelah Der Klassiker (lawan Bayern Munchen, 23/4, red),” tulis ESPN.

Haaland memilih City karena mengikuti jejak ayahnya, Alf-Inge Haaland. Selain itu, striker 21 tahun tersebut tertarik dengan gaya permainan City di bawah asuhan Pep Guardiola.

Bayern yang sebelumnya ingin menjadikan Haaland sebagai suksesor Robert Lewandowski pun seperti sudah menyerah dalam upaya mendapat peraih Golden Boy Award 2020 tersebut. Biaya yang mahal merupakan faktor utama.

”Ada dimensi finansial yang besar di sana dan itu di luar jangkauan kami,” kata CEO Bayern Oliver Kahn kepada Bild.(ren/c14/dns/jpg)

 

Sumber: Jawa Pos

Editor: Edwar Yaman

 

 

 

Exit mobile version