galatasaray-kalahkan-lazio-lewat-bunuh-diri-thomas-strakosha
ISTANBUL (RIAUPOS.CO) – Raksasa Turki, Galatasaray, menang atas Lazio dengan skor 1-0 dalam laga pembuka Liga Europa di Türk Telekom Arena (Stadion Ali Sami Ten), Jumat (17/9/2021) dini hari waktu Indonesia. Galatasaray menang berkat gol bunuh diri yang dibuat kiper Lazio, Thomas Strakosha.
Tensi pertandingan sudah berlangsung tinggi sejak kick-off babak pertama. Kiper Galatasaray, Fernando Muslera, harus mendapatkan kartu kuning usai melanggar Ciro Immobile di luar kotak penalti pada menit kedelapan.
Jual-beli serangan pun tercipta antara wakil Turki dan Italia ini. Namun, hingga babak pertama usai, tak ada gol yang tercipta.
Pada menit ke 56, Lazio mengganti dua pemain sekaligus. Vedat Muriqi dan Sergej Milikonvic-Savic masuk menggantikan Ciro Immobile dan Jean-Daniel Akpa. Tak lama, peluang pun tercipta lewat sepakan Luis Alberto Romero. Namun, tendangan itu berhasil ditepis Muslera.
Gol baru tercipta di menit ke-67. Kiper Lazio, Thomas Strakosha, membuat gol bunuh diri ke gawangnya sendiri saat mencoba menghalau bola. Bola yang berusaha ditangkapnya di udara masuk ke gawang Lazio dan menciptakan keunggulan untuk Galatasaray. Strakosha salah menghalau bola.
Hingga babak kedua berakhir tak ada gol tambahan yang tercipta. Tuan rumah berhasil menang dan berhak atas raihan tiga poin. Galatasaray memuncaki klasemen grup E setelah laga lainnya di grup ini, Lokomotiv Moscow bermain imbang 1-1 dengan Marseille.
SUSUNAN PEMAIN
Galatasaray: Fernando Muslera, DeAndre Yedlin, Victor Nelsson, Marcao, Patrick van Aanholt, Berkan Kutlu, Taylan Antalyali, Olimpiu Morutan, Alexandru Cicaldau, Kerem Akturkoglu, Halil Dervisoglu.
Lazio: Thomas Strakosha, Manuel Lazzari, Luiz Felipe, Francesco Acerbi, Elseid Hysaj, Jean-Daniel Akpa Akpro, Lucas Leiva, Luis Alberto, Felipe Anderson, Ciro Immobile, Mattia Zaccagni.
Sumber: UEFA/ESPN/Soccerway
Editor: Hary B Koriun
Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…
Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…
Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…
Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…
Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…
PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…