Komunitas sepeda ibu-ibu yang tergabung dalam Lasak Cycling Club Duri foto bersama usai menggelar gowes, beberapa waktu lalu. (LCC DURI)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Komunitas sepeda ibu-ibu yang tergabung dalam Lasak Cycling Club (LCC) Duri menyatakan kesiapan untuk ambil bagian dalam Riau Pos Fun Bike 2026 yang akan digelar pada 8 Februari 2026 di Kota Pekanbaru.
Ketua LCC Duri, Yessi, mengatakan pihaknya berencana mengutus sekitar 25 anggota untuk mengikuti ajang gowes yang diselenggarakan Riau Pos bekerja sama dengan Pemerintah Kota Pekanbaru tersebut.
Menurutnya, keikutsertaan ini merupakan bentuk konsistensi komunitas dalam mendukung kegiatan bersepeda sekaligus mempererat silaturahmi antarpecinta gowes.
“Alhamdulillah kami selalu ikut. Harapannya, semoga semua anggota bisa membawa pulang hadiah,” ujar Yessi, Senin (12/1).
Ia menambahkan, LCC Duri merupakan komunitas sepeda ibu-ibu yang memiliki ciri khas tersendiri. Setiap kegiatan gowes, para anggota selalu didampingi oleh suami masing-masing.
“Kami memang komunitas ibu-ibu, dan setiap gowes selalu didampingi para suami. Ini menjadi kekuatan dan ajang silaturahmi antargoweser,” katanya.
Riau Pos Fun Bike 2026 dijadwalkan start di depan Mal Pelayanan Publik (MPP) Pekanbaru, Jalan Jenderal Sudirman. Kegiatan ini akan diikuti peserta dari Kota Pekanbaru, kabupaten/kota se-Provinsi Riau, hingga goweser dari luar daerah seperti Provinsi Sumatera Barat.
Selain menjadi sarana olahraga dan silaturahmi, Riau Pos Fun Bike 2026 juga menyediakan berbagai hadiah menarik, dengan hadiah utama satu unit sepeda motor.
Dengan tingginya antusiasme peserta, iven ini diharapkan menjadi salah satu kegiatan olahraga rekreasi terbesar di Riau sekaligus mendorong penerapan gaya hidup sehat di tengah masyarakat. (dof)
Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…
Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…
Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…
Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…
Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…
PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…