Categories: Olahraga

Gundogan Senang Tiga Pemain Chelsea Dipanggil ke Timnas Jerman

BERLIN (RIAUPOS.CO) – Gelandang Timnas Jerman, Ilkay Gundogan, menyambut penuh antusias kehadiran sejumlah pemain Chelsea di timnya. Sebab, Gundogan mengakui kesuksesan Chelsea merebut gelar juara Liga Champions 2020-2021 bisa turut memberi dampak kepada  Jerman saat mengarungi Piala Eropa 2020.

Sebagaimana diketahui,  Jerman akan turut diperkuat sejumlah pemain Chelsea. Ada nama Kai Havertz, Timo Werner, dan juga Antonio Rudiger yang dipanggil untuk mentas di Piala Eropa 2020.

Gundogan pun menyambut kehadiran mereka dan yakin kinerja apik bisa ditunjukkan dua nama tersebut. Sebab, Havertz, Werner, dan Rudiger dinilai akan lebih percaya diri dalam mengarungi Piala Eropa 2020 lantaran baru saja mendulang prestasi manis di level klub.

Terlebih untuk Kai Havertz, dia diketahui menjadi pahlawan kemenangan bagi Chelsea untuk menjuarai Liga Champions 2020-2021. Gelandang berusia 22 tahun itu menjadi pencetak gol semata wayang Chelsea dalam laga kontra Manchester City di final Liga Champions 2020-2021.

Tak ayal, Gundogan merasa Jerman akan lebih kuat dan siap dalam mengarungi kompetisi sepakbola bergengsi antarnegara Eropa itu. Jerman sendiri diketahui akan memulai perjalanannya dengan menghadapi Prancis. Laga akan digelar pada 16 Juni 2021.

"Kemenangan Liga Champions memberi pemain dorongan, memberi mereka kepercayaan diri," ujar Gundogan, sebagaimana dikutip dari Goal, Jumat (11/6/2021).

"Terutama Kai Havertz, yang mencetak gol kemenangan, akan mendapat dorongan besar, yang dapat kami gunakan untuk membantu kami sebagai tim. Saya senang untuk mereka, mereka pantas mendapatkannya,” lanjutnya.

Meski menyambut semangat dan kepercayaan diri lebih dari para penggawa Chelsea, Gundogan tak menampik bahwa dirinya masih merasakan kekecewaan karena gagal membawa City menjuarai Liga Champions 2020-2021. Tetapi, dia berusaha untuk tetap fokus dengan pekerjaannya sekarang bersama  Jerman.

"Meski sebenarnya, tidak mudah menerima kekalahan seperti ini. Kami telah bekerja sepanjang tahun untuk sampai ke sana, delapan tahun bagi saya. Saya kalah lagi di final, dan saya sangat kecewa dengan hal itu, tetapi hidup terus berjalan. Itulah keindahan dari olahraga yang kompetitif,” tutur Gundogan.

"Sekarang saya fokus pada tugas yang ada dan saya bisa menantikan turnamen, meski kalah di final,” tukasnya.

Di Piala Eropa 2020 ini, Jerman berada di grup maut, Grup F, bersama Prancis, Portugal, dan Hongaria. Dua negara pertama adalah favorit juara dengan status Portugal sebagai juara bertahan dan Prancis sebagai juara Piala Dunia 2018.

Menarik ditunggu antara siapa di antara Jerman, Prancis, dan Portugal yang agak gugur di penyisihan grup ini dengan tak memasukkan Hongaria sebagai unggulan.

Sumber: Goal/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

7 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

7 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

7 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

7 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

7 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

8 jam ago