Categories: Olahraga

Hajar Napoli, Atalanta Tantang Juventus di Final

BERGAMO  (RIAUPOS.CO) –  Jelang menghadapi Real Madrid di Liga Champions, Atalanta Bergamo punya modal bagus. Mereka berhasil lolos ke final Coppa Italia setelah menghajar Napoli 3-1 di Stadion Atleti Azzurri d’Italia, Kamis (11/2/2021) dini hari WIB.

Pertandingan berjalan cukup sengit karena kedua tim bermain terbuka. Meski begitu, La Dea mampu memenangkan pertandingan dengan skor 3-1. Atalanta pun melenggang ke final untuk melawan Juventus.

Pertandingan dimulai dengan serangan Napoli melalui Hirving Lozano yang masih gagal. Setelah itu, Atalanta pun membalas sehingga pertandingan berjalan sengit sejak awal babak pertama.

Atalanta membuka keran gol mereka pada menit ke-10. Duvan Zapata mencatatkan namannya di papan skor setelah memaksimalkan umpan matang Marten de Roon.

Setelah unggul, Atalanta tidak mengurangi tekanan ke pertahanan Napoli. Atalanta, yang mendapatkan momentum, mampu memperlebar jarak di papan skor pada menit ke-16. Duvan Zapata kali ini memberikan assist untuk gol Matteo Pessina.

Napoli perlahan-lahan menata permainan mereka untuk menyamakan kedudukan. Napoli sejatinya lebih unggul dalam penguasaan bola, tetapi kesulitan untuk mendapatkan peluang matang di depan gawang Atalanta sehingga tidak mampu mencetak gol hingga babak pertama berakhir.

Di babak kedua, Napoli mencoba untuk mencetak gol pertama mereka. Upaya tim tamu berbuah hasil pada menit ke-53 melalui aksi Hirving Lozano.

Setelah itu, Napoli keluar menyerang untuk mendapatkan gol kedua, tetapi upaya mereka membentur barisan pertahanan Atalanta. Kedudukan 2-1 untuk keunggulan Atalanta bertahan hingga menit ke-70.

Sayangnya, permainan terbuka Napoli mampu dimanfaatkan Atalanta dengan baik. Tuan rumah menambah satu gol lagi pada menit ke-78 setelah umpan Duvan Zapata kembali dimaksimalkan Matteo Pessina.

Skor 3-1 untuk Atalanta bertahan hingga pertandingan berakhir. Atalanta pun melaju ke partai puncak karena leg I di kandang Napoli berakhir imbang 0-0. Atalanta akan bertanding lawan Juventus untuk memperebutkan trofi Coppa Italia musim ini.

Sumber: Football Italia/News/Mirror
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

DED Rampung, Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti Dimulai 2026

Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…

14 jam ago

Jadi Sponsor Fun Bike 2026, Pacific Optimistis Pariwisata Pekanbaru Bergeliat

Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…

14 jam ago

Istri Histeris Temukan Suami Tewas Tergantung di Rumah

Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…

15 jam ago

Rusak Bertahun-tahun, Jalan Pematang Reba–Pekan Heran Akhirnya Masuk Anggaran

Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…

15 jam ago

Manajemen Talenta Diperkuat, Bupati Rohul Dorong Birokrasi Profesional

Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…

16 jam ago

Bolos Saat Jam Sekolah, Empat Pelajar SMA Terjaring Patroli Satpol PP Kampar

Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…

16 jam ago