Categories: Olahraga

Lolos ke Semifinal, FWL PWI Riau Ditantang Disdik Pekanbaru

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Tim FWL PWI Riau berhasil lolos ke semifinal turnamen Futsal HUT Korpri Ke-49 2020 memperebutkan Piala Pimpinan DPRD Pekanbaru. 

Dalam pertandingan perempatfinal pada Sabtu (5/12/2020) siang di Lapangan Futsal Gajah Mada, Pekanbaru, Agustiar dkk berhasil menyingkirkan Distan Pekanbaru lewat adu penalti, 3-1.

Dalam adu penalti itu, kiper Kholik Aprianto menjadi pahlawan dengan berhasil menggagalkan satu penendang lawan. Satu penendang Distan lainnya juga gagal mencetak gol setelah tendangannya melambung. Sementara itu dua penendang FWL PWI Riau, Anom Sumantri dan Bintang, sukses membobol jala Distan Pekanbaru

Di babak knock-out sebelum perempatfinal (12 besar), FWL PWI Riau menang besar 5-3 atas Bapenda Pekanbaru. Dalam pertandingan ini, para pemain FWL PWI yakni Amran Syarifudin, Anom Sumantri,  Doni Dwi Putra, Febri, M Rahmat, Kholik, M Zainudin Larson, maupun Agustiar yang bermain bergantian, bermain trengginas dengan melakukan jual-beli serangan.

Di semifinal yang akan digelar pada Ahad (6/12/2020) pagi, tim asuhan Yudi Waldi dan Eka Buana Putra ini  ditantang salah satu tim kuat di turnamen ini, yakni Disdik Pekanbaru yang di perempatfinal menyingkirkan BKPSDM Pekanbaru. Semifinalis lainnya akan saling bertemu PUPR Pekanbaru menghadapi tim kuat Satpol PP Pekanbaru. 

"Alhamdulillah para pemain kami bertarung dengan keras sepanjang pertandingan, baik saat melawan Bapenda maupun Distan di semifinal. Saya berharap di semifinal nanti kami akan bermain lebih spartan lagi," ujar pelatih Yudi Waldi seusai pertandingan.

Menurut Yudi, empat tim yang saat ini bertarung di semifinal punya kekuatan seimbang. Pendekatan taktik dan strategi di lapangan nanti yang akan menentukan siapa yang pantas lolos ke final dan menjadi juara.

Kata Yudi lagi, turnamen ini menjadi gambaran kekuatan PWI Riau yang akan turun di Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Malang, Jawa Timur, tahun 2021. Untuk itu, kata mantan pemain Riau Pos FC tersebut, mendapatkan lawan yang lebih bagus akan sangat baik bagi PWI Riau.

"Kami memang berusaha mengikuti banyak turnamen untuk menguji perkembangan tim PWI Riau yang dipersiapkan untuk Porwanas 2021 mendatang," kata Yudi yang diamini Eka Buana Putra.

Laporan: M Ali Nurman
Editor: Hary B Koriun

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

11 jam ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

11 jam ago

Baznas Riau Catat Zakat ASN Pemprov Riau Tembus Rp52 Miliar

Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…

11 jam ago

Penolakan Relokasi Menguat, Masyarakat Cerenti Tanda Tangani Petisi

Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…

12 jam ago

Kantin SDN 169 Pekanbaru Terbakar Dini Hari, Damkar Kerahkan 5 Unit

Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…

12 jam ago

Dermaga Peranggas Meranti Kian Memprihatinkan, DPRD Minta Perhatian Pemerintah

Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…

13 jam ago