koeman-tetap-dipertahankan-barcelona
BARCELONA (RIAUPOS.CO) – Barcelona resmi mempertahankan Ronald Koeman sebagai pelatih mereka musim depan. Sebelumnya, beredar rumor jika Presiden Barcelona, Joan Laporta, akan segera mendepak Koeman.
Maklum, Koeman memang bukan opsi utama Laporta dalam menangani Blaugrana. Apalagi Koeman dianggap gagal, setelah musim lalu berakhir tanpa mempertahankan gelar Liga Spanyol. Namun, setidaknya dia sanggup mempersembahkan gelar Copa del Rey.
Hal itu rupanya dianggap cukup untuk mempertahankan Koeman. Padahal, sebelumnya Laporta sudah punya opsi pengganti lain, seperti Xavi Hernandez.
“Setelah merefleksikan selama beberapa periode, kami memutuskan untuk melanjutkan kontrak yang dimiliki oleh Koeman. Kami puas dengan perbincangan yang kami adakan,” kata Laporta dikutip Marca, Jumat (4/6/2021).
“Kami berbincang dengan sepenuh hati dan sikap pelatih sangat mendukung. Kami menemukan solusi untuk segala perbedaan. Kami berpikir jika hal ini adalah yang terbaik bagi Barcelona. Kami senang dengan pengumuman ini,” ujarnya.
Laporta mengungkapkan bahwa agen Koeman mengharapkan beberapa masalah kontrak dibahas selama periode pembicaraan ini, tetapi presiden menjelaskan bahwa membuat perubahan pada kesepakatan belum diperlukan.
“Untuk saat ini, kontrak yang sebelumnya berlanjut. Kami harus membicarakan semuanya di kemudian hari. Dia sudah membuat upaya pada musim lalu dan kami belum memotong gajinya. Dia memahami kondisi klub,” tutur Laporta.
Sejauh ini Koeman sudah mendapatkan tiga pemain baru dan masih akan terus bertambah. Sebanyak tiga pemain baru yang dimaksud adalah Sergio Aguero, Eric Garcia dan Emerson Royal.
Sumber: Marca/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun
Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…
Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…
Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…
Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…
Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…
Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…