Categories: Nasional

Via Vallen Dijauhi Tetangga

(RIAUPOS.CO) – Penyanyi dangdut Via Vallen  mengungkapkan bahwa sejumlah tetangga sempat menjauhinya sejak sang adik, Alvin Sapoetra dinyatakan positif terinfeksi virus corona, Covid-19. Beberapa tetangganya bahkan menghindar ketika melihat keluarga pelantun ‘’Sayang’’ itu melintas.

“Pas aku posting soal kondisi keluargaku, beberapa tetangga menjauh. Seperti lihat setan kalau anggota keluargaku lewat,’’ ungkap Via Vallen lewat akun Instagram miliknya, baru-baru ini.

Penyanyi asal Sidoarjo itu heran pengumuman adiknya positif terinfeksi virus corona atau Covid-19 menimbulkan ketakutan bagi tetangga. Padahal, Via Vallen memastikan Alvin Sapoetra telah diisolasi dengan aman agar bisa mencegah penularan ke keluarga maupun tetangga.

‘’Lagian kami juga enggak mau ngebahayain kalian. Jangankan kalian, di rumahku ada orang tua. Enggak mungkin aku ngebahayain mereka,” bebernya.

Via Vallen kemudian menjelaskan alasan adiknya dirawat di rumah, bukan dibawa ke rumah sakit. Menurutnya, adiknya tersebut tidak perlu perawatan lantaran merupakan orang tanpa gejala.

‘’Yang di rumah sakit itu yang perlu dirawat, adikku OTG enggak perlu dirawat di rumah sakit,’’ tegas Via Vallen.(mg3/jpnn)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Tergerus Sungai Umban, Bahu Jalan Siak II Amblas Rawan Kecelakaan

Bahu Jalan Siak II di Rumbai amblas akibat tergerus Sungai Umban. Kondisi ini dinilai membahayakan…

3 jam ago

Bangunan Kios Pasar Bawah Telukkuantan Dieksekusi

Pemkab Kuansing mengeksekusi pembongkaran kios Pasar Bawah Telukkuantan. Mayoritas pedagang memilih mengosongkan kios secara mandiri.

5 jam ago

Riau Pos Fun Bike 2026, Satukan Komunitas Sepeda Lewat Olahraga

Riau Pos Fun Bike 2026 kembali digelar sebagai ajang olahraga dan silaturahmi yang mendorong gaya…

5 jam ago

Polisi Tindak Tegas Penyelundupan, 20 Ton Bawang Ilegal Dimusnahkan

Polres Pelalawan memusnahkan lebih dari 20 ton bawang ilegal di TPA Kemang karena tidak dilengkapi…

6 jam ago

Buka Akses Ekonomi, Rohul–Rohil Bangun Jembatan dan Jalan Penghubung

Pemkab Rohul dan Rohil sepakat membangun jembatan dan jalan penghubung di wilayah perbatasan guna memperkuat…

6 jam ago

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

1 hari ago