Categories: Nasional

Dua Terduga Teroris Jaringan Kelompok JAD Ditangkap di Jawa Timur

SURABAYA (RIAUPOS.CO) – Datasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri bersama dengan Polda Jawa Timur mengamankan dua terduga teroris di wilayah Tulungagung dan Nganjuk, Jawa Timur. Teroris yang ditangkap di Tulungagung berinisial NMR dan di Nganjuk berinisial LAM.

Selain mengamankan dua terduga teroris di Jatim. Aparat kepolisian juga menyita barang bukti berupa senjata api (senpi) rakitan dan buku bertajuk fiqih jihad.

Kabid Humas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Gatot Repli Handoko menyampaikan, kedua terduga teroris itu merupakan jaringan kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD).

“Kedua terduga teroris yang ditangkap densus 88 merupakan jaringan JAD,” kata Gatot, Rabu (31/3/2021).

Polisi menduga, kedua terduga teroris yang diamankan itu akan melakukan amaliah. Tetapi sampai saat ini, masih terus dilakukan pengembangan oleh jajaran Densus 88 Antiteror dan Polda Jatim.

“Kedua terduga teroris yang ditangkap, diduga akan melakukan amaliah di jatim,” tegas Gatot.

Setelah peristiwa bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan pada Minggu (28/3) lalu, polisi melakukan pengamanan dengan menggelar patroli skala besar. Tim Densus 88 Antiteror juga telah menangkap terduga teroris di Makassar, Nusa Tenggara Barat, DKI Jakarta dan Bekasi.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Eka G Putra

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

1 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

2 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago