Categories: Nasional

Sebaran 100 CPNS yang Mundur, Kemenhub Terbanyak

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Badan Kepegawaian Negara (BKN) mencatat sudah ada 100 calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang mengundurkan diri. Jumlah tersebut masih berpotensi bertambah atau berkurang.

“Hari ini nanti akan ada jumlah update lagi. Setiap jumat kita update lagi di medsos kita mengenai daftar siapa saja yang sudah dapat NIK, nanti dilihat saja,” kata Kepala Biro Hukum, Humas, dan Kerja Sama BKN, Satya Pratama saat dihubungi JawaPos.com, Jumat (27/5/2022).

Sejauh ini, jumlah CPNS terbanyak mengundurkan diri dari Kementerian Perhubungan yakni 11 orang. Disusul Pemerintah Kabupaten Majalengka dan dan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat masing-masing 6 orang.

Kemudian Pemerintah Kabupaten Bintan, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara, dan Pemerintah Kabupaten Bogor masing-masing 4 orang. Pemerintah Kabupaten Pandeglang 3 orang.

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kementerian Kesehatan, Pemerintah Kabupaten Gresik, Pemerintah Kabupaten Jember, Pemerintah Kabupaten Garut, Pemerintah Kabupaten Indramayu, Pemerintah Kota Serang, Pemerintah Kabupaten Poso, pemerintah Kabupaten Landak, Pemerintah Kabupaten Banyuasin, Pemerintah Kabupaten Pulang Pisang, Pemrintah Kabupaten Karimun, seluruhnya masing-masing 2 orang. Sisanya 38 orang tersebar di 38 penerima formasi.

Sebelumnya, BKN mengungkap terdapat 100 CPNS yang mengundurkan diri. Seluruhnya tersebar di banyak instansi atau kementerian.

Kepala Biro Hukum, Humas, dan Kerja Sama BKN, Satya Pratama mengatakan, CPNS yang mengundurkan diri memiliki berbagai alasan. Namun, alasan apapun tetap tidak dibenarkan untuk mundur setelah proses seleksi seluruhnya dilalui.

“Alasannya sebenarnya bermacam-macam, tapi nggak ngaruh juga sih. Mau dia bilang gaji tidak sesuai ekspektasi, lokasi kerja tak sesuai keinginan, mau kehilangan motivasi apapun itu, intinya saat mereka sudah ikut seleksi dari awal sampai akhir mereka harusnya berkomitmen dong jadi PNS,” kata Satya.

Satya mengatakan, sejak awal pembukaan formasi CPNS sudah jelas perihal nominal gaji, lokasi penempatan dan lain sebagainya. Sehingga pelamar sudah tahu sebelum memutuskan terus mengikuti seleksi.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

4 menit ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

17 menit ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

34 menit ago

Kesempatan Jadi Kepsek, Disdik Riau Buka Seleksi Terbuka 69 SMA/SMK Negeri

Disdik Provinsi Riau membuka seleksi terbuka calon kepala SMA/SMK negeri untuk mengisi 69 posisi yang…

46 menit ago

Tak Pernah Absen, Rumbai Gowes Club Siap Ikut Riau Pos Fun Bike 2026

Rumbai Gowes Club kembali ambil bagian dalam Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang olahraga…

1 jam ago

Body Motor Cepat Pudar? Bisa Jadi Ini 5 Kebiasaan Penyebabnya

Tanpa disadari, kebiasaan sehari-hari seperti memarkir, mencuci, hingga menutup motor bisa membuat body motor cepat…

2 jam ago