Wakil Presiden Jusuf Kalla.
JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Wakil Presiden Jusuf Kalla sudah merealisasikan rencananya bertemu dengan calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto. Pertemuan itu disebut-sebut berlangsung di sebuah tempat di Jakarta Selatan, Kamis (23/5/2019) malam.
Informasi itu disampaikan anggota Dewan Pembina Partai Gerindra, Maher Algadri. Akan tetapi, Maher tidak ikut dalam pertemuan tersebut. ’’Benar (bertemu),’’ ujarnya.
Pria yang juga karib Sandiaga Uno itu menyebut, bahwa pertemuan tersebut bukan merupakan sebuah komunikasi politik. ’’Ya biasa komunikasi, tukar pikiran,’’ lanjutnya.
Pengusaha yang juga bersahabat dengan Prabowo sejak kecil itu menambahkan, semua pihak tentu merasa galau atas kondisi bangsa belakangan ini. Terlebih dengan adanya kerusuhan 21 dan 22 Mei kemarin. Karena itu, wajar jika sesama tokoh bangsa menjalin komunikasi membahas kondisi bangsa. ’’Kan semua orang dalam keadaan seperti begini, risau. Telepon, menelepon terjadi antara banyak orang,’’ jelasnya.
Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…
Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…
Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…
Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…
Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…
Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…