Categories: Nasional

Tertimpa Pohon Saat Padamkan Api, Petugas Manggala Agni Akhirnya MeninggalÂ

JAMBI (RIAUPOS.CO) – Asmara, petugas Manggala Agni Daops Muarabulian yang tertimpa pohon saat menjalankan tugas memadamkan Kebakaran dan Lahan (Karhutla) di Tahura Senami Kamis kemarin (22/8) akhirnya menghembuskan nafas terakhir pagi dini hari tadi (23/8).

Asmara menghembuskan nafas terakhir sekitar pukul 01.20 WIB. Ia sebelumnya  sempat dirawat di RSUD Hamba Muara Bulian, Batanghari dalam keadaan kritis, dan pihak rumah sakit memutuskan korban untuk di rujuk ke RS Siloam yang ada di Kota Jambi.

"Iya korban mengembuskan nafas terakhirnya di RS Siloam Jambi, pada pukul 1.20 WIB dini hari tadi, Jumat (23/08)," ungkap Samral, Sekretaris BPBD Kabupaten Batanghari kepada Jambiupdate.co (Jambi Ekspres Group, red).
Samral juga menyampaikan bahwa pihak BPBD Kabupaten Batanghari turut berbelasungkawa atas kepergian sosok petugas pemadam kebakaran yang terbaik.

"Kami turut berbelasungkawa atas kepergiannya, semoga almarhum ditempatkan di sisi Allah yang terbaik, dan kepada keluarga yang ditinggalkan semoga diberikan ketabahan,"harapnya.

Diketahui musibah pohon tumbang menimpa Asmara terjadi ketika korban berada di atas sepeda motor bersama rekannya. Waktu itu korban berniat menuju sumber air guna melakukan upaya pemadaman kobaran api.

"Kejadian berlangsung sekira pukul 15.00 WIB di kawasan Tahura. Panjang pohon yang tumbang menimpa Asmara sekira 15 meter dan lebar 20 centimeter,"kata Sukadi salah satu rekan korban. (rza)

Sumber: Jambiekspres

Editor: Edwir

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Atasi Lambatnya Bongkar Muat, IPC TPK Fokus Digitalisasi Layanan Pelabuhan

IPC Terminal Petikemas mempercepat digitalisasi layanan pelabuhan untuk meningkatkan efisiensi bongkar muat dan mendukung arus…

5 jam ago

304.717 Warga Pekanbaru Nikmati Layanan UHC Gratis Cukup Pakai KTP

Sebanyak 304.717 warga kurang mampu di Pekanbaru menikmati layanan kesehatan gratis melalui program UHC hanya…

5 jam ago

Pengukuhan Delapan Guru Besar Unri Jadi Momentum Penguatan Riset dan Inovasi

Universitas Riau mengukuhkan delapan profesor baru sebagai penguatan riset dan kontribusi intelektual dalam mendukung pembangunan…

6 jam ago

Jaga Lingkungan, Pemko Pekanbaru Terbitkan SE Larangan Tebang Pohon

Pemko Pekanbaru melarang penebangan pohon besar tanpa izin. Kebijakan ini mendukung program Green City dan…

6 jam ago

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

1 hari ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

1 hari ago