Categories: Nasional

Pengamat Kritik Pemerintah yang Prioritaskan Usia Dalam PPDB 2020

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Pengamat Pendidikan Komisi Nasional (Komnas) Pendidikan Andreas Tambah menyampaikan kritikannya terkait sistem PPDB 2020 yang memprioritaskan usia yang lebih tua untuk masuk ke satuan pendidikan.

Di mana untuk tingkat SD, sekolah dapat menerima calon peserta didik baru (CPDB) dari usia 6 sampai 12 tahun, untuk SMP batas usianya hingga 15 tahun dan SMA/SMK batasnya umurnya sampai 21 tahun.

Kata dia, jika hal tersebut terjadi, akan ada jarak umur yang berbeda di dalam satu kelas. Di mana nantinya, para murid yang lebih tua akan merasakan kurang percaya diri, atau juga bisa lebih berkuasa.

Dirinya pun memberikan contoh, ketika anak kelas satu yang ideal umurnya 6 sampai 7 tahun harus belajar bersama dengan anak yang usianya 12 tahun, di mana mereka seharusnya berada pada kelas 5 dan 6 SD, hal itu dapat membuat permasalahan.

Pasalnya, dikhawatirkan murid yang lebih tua akan merasa kurang percaya diri, atau mungkin sebaliknya, yang dapat mempengaruhi psikologis mereka akibat perbedaan umur tersebut.

“Hal itu nggak bener, saya nggak setuju. Itu kalo misalnya terjadi seperti itu, nanti akan ada sebuah gap (jarak), bisa saja secara psikologis minder, bisa saja secara psikologis menjadi superior, dikhawatirkan ini terjadi pembulian, ini bisa menimbulkan masalah baru,” jelas dia ketika dihubungi JawaPos.com, Senin (22/6).

Kata dia, sistem ini perlu dikaji lebih lanjut agar meminimalisir hal-hal seperti itu terjadi. Sebab, yang niatnya untuk meningkatkan pendidikan, bisa saja menjadi penurunan kualitas.

“Ini bisa menimbulkan masalah baru, jadi misalnya rentangnya 6 sampai 12 tahun untuk SD (dalam satu kelas) itu perlu dipikirkan, demikian juga untuk SMP dan SMA atau SMK, secara psikologis itu nanti perlakuannya berbeda,” jelasnya.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

2 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

2 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

2 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

2 hari ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

2 hari ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

2 hari ago