Categories: Nasional

Prodi dengan Tingkat Keketatan Tertinggi Pada SNMPTN 2021

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Pendaftaran Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 telah dibuka pada 14 hingga 28 Februari mendatang. Penutupannya sendiri akan berlangsung pada pukul 15.00 WIB.

Artinya, masih tersisa waktu 7 hari lagi dari hari ini untuk bisa melakukan pendaftaran bagi siswa eligible. Dalam menentukan pengambilan program studi, sebaiknya para peserta telah mengetahui tingkat peluang lolosnya.

Berdasarkan data Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) 2021, untuk prodi sains dan teknologi (saintek), yang paling ketat persaingannya adalah Teknik Informatika di Universitas Padjajaran (Unpad). Sementara prodi sosial dan humaniora (soshum), yang paling banyak peminatnya dan terketat adalah prodi Manajemen di Universitas Negeri Jakarta (UNJ).

Berikut 20 prodi saintek dan soshum dengan tingkat persaingan yang tinggi di setiap universitas, antara lain:

Prodi Saintek
1. Teknik Informatika Unpad dengan tingkat penerimaan 1:100
2. Farmasi Universitas Sebelas Maret (UNS) dengan tingkat penerimaan 1:91
3. Keperawatan Universitas Sultan Ageng Tirtayas (Untirta) dengan tingkat penerimaan 1:80
4. Farmasi Universitas Syiah Kuala (USK) dengan tingkat penerimaan 1:79
5. Farmasi Unpad dengan tingkat penerimaan 1:77
6. Farmasi Universitas Diponegoro (Undip) dengan tingkat penerimaan 1:75
7. Gizi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dengan tingkat penerimaan 1:70
8. Informatika Untirta dengan tingkat penerimaan 1:68
9. Farmasi Universitas Negeri Semarang (Unnes) dengan tingkat penerimaan 1:68
10. Psikologi Unpad dengan tingkat penerimaan 1:67
11. Ilmu Komputer UNJ dengan tingkat penerimaan 1:67
12. Teknik Informatika Universitas Hasanuddin (Unhas) dengan tingkat penerimaan 1:66
13. Psikologi UNS dengan tingkat penerimaan 1:65
14. Informatika UNS dengan tingkat penerimaan 1:64
15. Teknik Mesin UNJ dengan tingkat penerimaan 1:63
16. Farmasi Unhas dengan tingkat penerimaan 1:61
17. Teknik Informatika Politeknik Negeri Bandung dengan tingkat penerimaan 1:60
18. Gizi Untirta dengan tingkat penerimaan 1:60
19. Farmasi Universitas Sumatera Utara (USU) dengan tingkat penerimaan 1:59
20. Kedokteran Untirta dengan tingkat penerimaan 1:58

Prodi Soshum
1. Manajemen UNJ dengan tingkat penerimaan 1:128
2. Manajemen Unpad dengan tingkat penerimaan 1:109
3. Ilmu Komunikasi UNJ dengan tingkat penerimaan 1:109
4. Ilmu Komunikasi Unpad dengan tingkat penerimaan 1:101
5. PGSD Universitas Sriwijaya (Unsri) dengan tingkat penerimaan 1:85
6. Manajemen Universitas Negeri Medan (Unimed) dengan tingkat penerimaan 1:82
7. Manajemen UPI dengan tingkat penerimaan 1:75
8. Psikologi UPI dengan tingkat penerimaan 1:74
9. Manajemen Universitas Gadjah Mada (UGM) dengan tingkat penerimaan 1:58
10. Sastra Inggris UNJ dengan tingkat penerimaan 1:57
11. PGSD Universitas Tanjungpura (Untan) dengan tingkat penerimaan 1:57
12. Akuntansi UNJ dengan tingkat penerimaan 1:56
13. Manajemen Untirta dengan tingkat penerimaan 1:56
14. Pendidikan Vokasional Seni Kuliner UNJ dengan tingkat penerimaan 1:56
15. Bahasa dan Kebudayaan Korea UGM dengan tingkat penerimaan 1:56
16. Ilmu Komunikasi UGM dengan tingkat penerimaan 1:54
17. Ilmu Hubungan Internasional UGM dengan tingkat penerimaan 1:53
18. Psikologi Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) dengan tingkat penerimaan 1:51
19. Manajemen Unhas dengan tingkat penerimaan 1:51
20. Ilmu Agama Islam UPI dengan tingkat penerimaan 1:51

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

OJK Bebaskan UMKM dari Agunan Pembiayaan hingga Rp100 Juta

OJK membebaskan UMKM dari kewajiban agunan pembiayaan modal kerja hingga Rp100 juta melalui aturan baru…

6 jam ago

Pelayanan Publik Kuansing Raih Nilai A dalam Evaluasi Nasional

Pelayanan publik Pemkab Kuansing meraih nilai 4,47 dengan kategori A dalam evaluasi nasional PEKPPP 2025…

6 jam ago

Ratusan Batang Kayu Ilegal Disita, Dua Terduga Pelaku Diamankan

Polisi menangkap dua terduga pelaku ilegal logging di Langgam, Pelalawan, serta menyita ratusan batang kayu…

7 jam ago

Hari Ketiga Pencarian, Bocah Tenggelam di Sungai Ngaso Ditemukan Meninggal

Bocah 8 tahun yang hanyut di Sungai Ngaso, Rohul, akhirnya ditemukan meninggal dunia pada hari…

7 jam ago

Propemperda 2026, DPRD Pekanbaru Bahas 17 Ranperda

DPRD Pekanbaru menetapkan 17 Ranperda dalam Propemperda 2026, terdiri dari usulan DPRD dan Pemko untuk…

7 jam ago

Urai Kemacetan, Traffic Light Simpang Paus–Nangka Resmi Difungsikan

Pemko Pekanbaru mulai mengoperasikan traffic light di Simpang Jalan Paus–Tuanku Tambusai untuk mengurai kemacetan dan…

8 jam ago