Categories: Nasional

Career Day SMP Abdurrab Islamic School, Bekalkan Kepemimpinan Siswa

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – SMP Abdurrab Islamic School (AIS) melaksanakan iven career day di Susiana Tabrani Convention Hall, Pekanbaru, Kamis (18/11). Career day yang merupakan bagian dari program leadership SMP Abdurrab Islamic School ini menerapkan protokol kesehatan (prokes).

"Pada kegiatan ini, pihak sekolah mengundang guest speaker untuk memberikan materi terkait pekerjaannya masing-masing. Guest speaker berbicara tentang latar belakang pekerjaan, tempat pekerjaan, pendidikan dan keterampilan yang diperlukan untuk sukses dalam karir," ujar kepala SMP Abdurrab Islamic School Syafruddin SPd.

Syafruddin menjelaskan,  career day kali ini, pihaknya mengundang perwakilan orangtua siswa sebagai guest speaker. Diantaranya Ketua DPRD Indragiri Hulu Elda Suhanura MH, TNI Angkatan Udara Dodi Yuliansyah SE, Direktur Utama perusahaan  pelayaran Mukhtar, Komisioner Bawaslu Yurnalis MA, Manajer Iklan Riau Pos Sumariono, Camat Bunga Raya Kabupaten Siak Amin Soimin SH MSi, Komisioner perusahaan  mengolah sawit Afrizal Hasyim SP.

"Orangtua diminta menceritakan latar belakang pekerjaan, perjuangan yang telah dilewati selama menekuni pekerjaan. Dalam kesempatan ini juga orangtua memberikan motivasi kepada para peserta didik. Event ini kami melaksanakan protokol kesehatan. Memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak," ulasnya.Agenda selesai pukul 12.04 WIB.

Ditutup dengan sesi foto bersama dan sesi penyerahan penghargaan kepada para guest speaker. "Alhamdulillah agenda berjalan dengan lancar hingga akhir. Terima kasih kepada orangtua khususnya para guest speaker," ucap Syafruddin.(mar)

Rindra

Share
Published by
Rindra

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Targetkan Perbaiki Jalan Rusak Lebih dari 42 Kilometer

Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…

5 jam ago

Konsisten Sejak 2019, DBC Kembali Kirim 15 Peserta Meriahkan Riau Pos Fun Bike 2026

Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…

5 jam ago

Butuh Pegawai Tangguh, BPR Indra Arta Perpanjang Pendaftaran Rekrutmen

BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…

5 jam ago

Jalan Berlubang di Pangkalankerinci Dikeluhkan, Pemkab Pelalawan Diminta Bertindak

Warga dan DPRD Pelalawan mendesak pemkab segera menambal jalan berlubang di Pangkalankerinci karena dinilai rawan…

6 jam ago

Bupati Siak Turun Tangan Atasi Kendala Gaji ASN

Pencairan gaji ASN di Kabupaten Siak terkendala administrasi dampak SOTK baru. Bupati Afni memastikan proses…

6 jam ago

Sampah Masih Menumpuk di Pekanbaru, Warga Diminta Ikut Mengawasi

Tumpukan sampah masih ditemukan di Pekanbaru, terutama di Jalan Soekarno Hatta. DLHK mengajak masyarakat ikut…

6 jam ago