Categories: Nasional

Alif Saviola, Anak Duri Antarkan Tim Pelajar Indonesia Berjaya di Cina

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Tim Pelajar Indonesia U-16 Kemenpora RI yang didukung Aqua berhasil mempertahankan gelar juara Boys U-16 Gothia Cup China di Qingdao, Jumat (16/8/2019). Keberhasilan menjadi juara ini meneruskan prestasi pada tahun lalu.

Di partai final, tim yang diperkuat salah seorang pemain asal Duri, Alif Saviola ini, berhasil mengalahkan Easterns High School FC dengan skor telak 5-0. Partai final mempertemukan peringkat pertama dan kedua di fase grup. Di fase grup, tim ini juga menang 3-1 atas wakil dari Afrika Selatan ini.

Alif Saviola berhasil mencetak satu dari lima gol tersebut. Sementara empat gol lagi dicetak oleh Nadhif Girasta Kosasih (hattrick) dan Fadel Muhammad.

Bagi Saviola, ini untuk ketiga kalinya dia berhasil mengantarkan Tim Pelajar U-16 ini berjaya di turnamen internasional.  Selain menjadi juara Gothia Cup dua tahun terakhir, pada 2017 tim ini juga menjuarai Malaysia Borneo Football Cup. Turnamen yang berlangsung di Kinabalu, Malaysia ini juga tier AFC.

"Alhamdulillah bisa kembali juara. Berarti sudah tiga kali beruntun saya mengantar tim pelajar juara di turnamen internasional," kata Maman Suryaman, pelatih Tim Pelajar U-16.(dof)

Laporan : Dofi Iskandar

Editor     : Firman Agus

Share
Published by

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

10 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

10 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

10 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

10 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

11 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

11 jam ago