DUMAI (RIAUPOS.CO) — Satpol PP Kota Dumai menindak tegas pengusaha yang melanggar protokol kesehatan Covid-19. Itu dibuktikan dengan disegelnya salah satu warung internet (warnet) di Jalan Merdeka, Selasa (15/12).
Penyegelan itu dilakukan karena warnet tersebut sama sekali tidak mematuhi protokol kesehatan. Bahkan petugas berulang kali sudah menegur, namun tetap tidak diindahkan.
Berdasarkan pantauan Riau Pos, terlihat puluhan petugas memasang garis Satpol PP dan memasang spanduk terkait sanksi administrasi.
“Kami sudah tegur pengelola, agar setiap pengunjung yang masuk wajib menggunakan masker, namun tetap saja pengunjung yang tidak menggunakan masker di bolehkan masuk,” ujar Kasatpol PP Kota Dumai Bambang Wardoyo, kemarin.
Bambang mengatakan karena tetap membandel, pihaknya mengambil langkah tegas dengan cara memberikan sanksi administrasi yakni penyegelan kegiatan dan penghentian sementara operasional usaha. “Dihentikan operasionalnya selama 30 hari kedepannya, baru bisa kembali di buka setelah 30 hari, tapi jika melanggar lagi akan kami segel lagi dengan waktu yang lebih lama,” terangnya.
Tidak hanya melanggar protokol kesehatan, Bambang mengatakan warnet tersebut kerap membenarkan pelajar masuk pada pagi hari. “Padahal pagi para pelajar tetap belajar walaupun di rumah, ini menunjukkan tempat usaha tersebut sama sekali tidak peduli dengan teguran petugas,” ujarnya.
Bambang mengatakan ini menjadi peringatan bagi tempat usaha lainnya agar mentaati protokol kesehatan Covid-19. “Kami tidak akan segan-segan memberi sanksi, pada siapapun yang melanggar protokol kesehatan, kami juga meminta kepada masyarakat jika menemukan tempat usaha yang melanggar protokol kesehatan melaporkan kepada kami agar bisa di beri sanksi mulai dari teguran hingga penutupan sementara operasional,” terangnya.
Ia menyebutkan tindakan tegas tersebut merupakan upaya pemerintah Kota Dumai dalam menegakkan protokol kesehatan Covid-19. “Tentunya harapan kita bersama semua elemen masyarakat mendukung pemerintah Kota Dumai dalam melawan Covid-19 di Kota Dumai,” tutupnya.(yls)
Laporan: HASANAL BULKIAH (Dumai)
Pesan Redaksi:
Mari bersama-sama melawan Covid-19. Riaupos.co mengajak seluruh pembaca ikut mengampanyekan gerakan 3M Lawan Covid-19 dengan menerapkan protokol kesehatan dalam aktivitas sehari-hari. Ingat pesan Ibu, selalu Memakai masker, Mencuci tangan dan Menjaga jarak serta hindari kerumunan.
#satgascovid19
#ingatpesanibu
#ingatpesanibupakaimasker
#ingatpesanibujagajarak
#ingatpesanibucucitangan
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…
Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…
Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…
Pemko Pekanbaru menargetkan perbaikan jalan rusak lebih dari 42 kilometer tahun ini, menyasar pusat kota…
Duri Bike Community memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 dengan menurunkan 15 peserta dan…
BPR Indra Arta Indragiri Hulu memperpanjang pendaftaran rekrutmen pegawai baru hingga 26 Januari untuk menjaring…