Categories: Nasional

Tim Putri Malaysia Ungguli Tim Putra

SIAK (RIAUPOS.CO) — Iven Serindit International Boat Race atau cabang olahraga dayung mempertandingkan 42 tim. Tim Johor, Malaysia satu satunya tim putri yang terpaksa harus bertanding dengan tim putra dan berhasil mengalahkan tim putra. Pil pahit kekalahan itu ditelan tim Pasukan Raja Kecik dan Tuah Sekayu dengan panjang race 500 meter dan pendayung berikut kru berjumlah 12 orang.

Seluruh tim ikut bertanding di hari pertama pelepasan yang dilakukan oleh Sekda Siak Tengku Said Hamzah pada Jumat (15/11) sekitar pukul 09.00 WIB di tepian Bandar Sungai Jantan, Kota Siak.

Tim itu dibagi menjadi 18 kelompok. Setiap kelompok terdiri dari tiga sampai empat tim. Kelompok kelompok  itu yang bertanding. Johor T20-BS berada di kelompok 17, dan berhasil

mengalahkan dua tim putra dengan perolehan waktu 01.49.96, sedangkan Tuah Sekayuh 01.51.83 dan Pasukan Raja Kecik 02.01.32. Dikatakan pelatih tim putri Johor, J Murni Muhamad, untuk melatih tim putri mereka, disiapkan lima pelatih Mazlan Maerej, Ketua Pelatih Zamrus Jalal dan Shahraziz.

"Tim kami hanya uji coba di sini, karena kami tidak hanya melatih kayak boat tapi juga dragon boat. Saat pertandingan di  The Sukma Game 2020 dan Johor sebagai tuan rumah, kami akan memadukan keduanya. Kami mempercepat mereka untuk iven nasional kalau di Indonesia pra-PON," jelasnya.

Ditanya kemenangan itu apakah sesuai harapan, menurutnya pihaknya sudah menang di Tanjungpinang. Dan dia berharap timnya memenangkan iven Serindit Race Boat ini, meski hanya sekedar uji coba menjelang iven kenegaraan yang lebih besar lagi.(mng)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

6 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

7 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

3 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

3 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago