Categories: Nasional

Konsistensi Pengendalian Covid-19, Perlu Gerakan Nyata Masyarakat

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Wakil Ketua MPR, Lestari Moerdijat mengatakan butuh upaya dalam bentuk gerakan nyata masyarakat untuk menjaga konsistensi penanggulangan Covid-19 di tanah air.

"Peran aktif masyarakat dan para pemangku kepentingan di tingkat RT/RW sangat diharapkan, untuk mencegah potensi penyebaran Covid-19 lewat pendataan warganya di masa arus balik Lebaran," kata Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Ahad (16/5/2021).

Kata Reries sapaan akrab Lestari, pemerintah memperkirakan ada 1,5 juta pemudik pada masa libur Lebaran tahun ini dan pekan ini diperkirakan para pemudik tersebut kembali ke tempat tinggalnya masing-masing.

"Penanggulangan Covid-19 saat ini membutuhkan dukungan penuh dalam bentuk gerakan masyarakat yang mampu membangkitkan kesadaran pencegahan penyebaran virus korona di tanah air," kata dia.

Di sisi lain, menurut Rerie, para pemangku kepentingan diharapkan konsisten dalam melakukan langkah pencegahan penyebaran virus korona.

Di masa arus balik para pemudik ini, Rerie berharap, para pemangku kepentingan melakukan testing, tracing dan treatments (3T) secara masif terhadap warga yang teridentifikasi melakukan perjalanan antar daerah, untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Masyarakat diharapkan mampu bahu membahu dan berkolaborasi dengan para pemangku kepentingan di setiap lingkungan tempat tinggalnya untuk melakukan gerakan pencegahan penyebaran Covid-19," ujarnya.

Dengan melibatkan masyarakat secara aktif dalam mekanisme penanggulangan Covid-19, menurut Rerie, diharapkan dapat menghasilkan langkah yang konsisten dan terukur dalam pengendalian penyebaran virus korona.

"Pasca lebaran terjadi peningkatan kepedulian masyarakat terhadap tetangga dan lingkungan tempat tinggalnya terkait berbagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di setiap wilayah," imbuhnya.

Lewat pengawasan masyarakat di setiap wilayah, Rerie yakin, berbagai upaya pengendalian Covid-19 yang dilakukan para pemangku kepentingan dapat ditingkatkan dan bisa berjalan dengan baik.

"Yang tidak kalah penting penerapan disiplin protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan di lingkungan tempat tinggal masing-masing sangat diharapkan dalam upaya peningkatan pengendalian Covid-19 di tanah air," pungkasnya. 

Laporan: Yusnir (Jakarta)

Editor: Eka G Putra

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Istora GBK Siap Jadi Panggung Indonesia Masters 2026

Indonesia Masters 2026 akan digelar di Istora GBK pada 20–25 Januari. PBSI menargetkan turnamen ini…

49 menit ago

58 PPPK Kominfo Kuansing Resmi Bertugas, SPMT Diserahkan

Sebanyak 58 PPPK menerima SPMT dari Kadis Kominfo Kuansing. Mereka diminta menjunjung disiplin dan segera…

19 jam ago

LCC Duri Pastikan Ikut Riau Pos Fun Bike 2026, Turunkan 25 Peserta ke Pekanbaru

Komunitas ibu-ibu LCC Duri siap meramaikan Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru dengan mengutus…

20 jam ago

PKL Kembali Marak, Satpol PP Pekanbaru Akan Perketat Pengawasan

PKL kembali marak berjualan di kawasan terlarang sekitar Masjid Agung An-Nur Pekanbaru. Satpol PP berjanji…

20 jam ago

Program Makan Bergizi Gratis Dimulai, Wawako Targetkan 104 Dapur Aktif

Program Makan Bergizi Gratis kembali dimulai di Pekanbaru. Pemko menargetkan 104 dapur aktif untuk melayani…

20 jam ago

Pemkab Rohil Siapkan Lahan, Program Sekolah Garuda Kian Matang

Pemkab Rohil mematangkan persiapan pengajuan Sekolah Garuda dengan menyiapkan lahan dan proposal untuk bersaing mendapatkan…

21 jam ago