Categories: Nasional

Nissa Sabyan Akan Tur Dunia Bareng Adam Ali

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Adam Ali, penyanyi asal Libanon berduet lagi dengan grup Sabyan. Adam Ali juga dikenal sebagai pendiri group band The Harmony Band, LAWS Production, dan B3 Productions.

Setelah sukses berkolaborasi di lagu berjudul "Al Barq Al Yamani", mereka berdua kembali rilis single terbaru berjudul "Salaman Rasulallah". Lagu tersebut diluncurkan untuk memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW yang jatuh pada 9 November 2019 lalu. Dalam waktu dekat, keduanya akan menggelar konser tur dunia.

Video klipnya juga sudah bisa ditonton di dua channel @joinadamali dan channel @Sabyan_ channel mulai 9 November 2019. Duet kali ini merupakan serangkaian kolaborasi yang dikerjakan oleh Adam Ali dan Sabyan untuk menuju konser bersama yang berjudul "VIP WORLD TOUR 2020". Sebuah konser berskala internasional dan tentunya akan diiringi dengan rangkaian kolaborasi lainnya.

"Salaman Rasulallah" berisi tentang pujian dan suka cita kelahiran Rasul Muhammad. Konsep video klipnya sangat sederhana tapi mengandung aura yang luar biasa.

Ditanya tentang persiapan seputar pembuatan lagu ini Nissa mengaku semuanya berjalan lancar walau terdapat kendala jadwal. Sehingga waktu pembuatan klip dan rekaman pun sangat sempit.

"Kami sampai rekaman tiga lagu loh dalam sehari," ungkap Nissa dengan tergelak bangga kepada wartawan, baru-baru ini.

Berbagai tantangan juga dilewati selama proses rekaman. Misalnya Nissa beberapa kali harus mengulang nada karena merasa belum sempurna.

"Dari nada yang belum pas lah, atau dari pengucapan bahasa Arabnya, dan lain sebagainya. Mas Adam sabar untuk mengajari," jelasnya.

Nissa menambahkan ada cerita lucu dalam proses rekaman. Saat itu tim Adam Ali dan Sabyan sudah membuat janji untuk bertemu untuk rekaman di suatu tempat. Namun terjadi salah pengertian karena tempat yang dimaksud berbeda dengan yang dituju.

"Jadi, sempat terjadi salah lokasi. Sehingga kami pun kehilangan waktu lebih dari satu jam karena kesalahan tersebut. Tapi, akhirnya rekaman pun berlangsung lancar," ungkap Nissa Sabyan.

Bagi Adam, bekerja sama kembali dengan Sabyan merupakan hal yang menyenangkan. Dia menganggap Sabyan ini adalah kelompok muda yang bisa membawa shalawat diterima berbagai kalangan.

Sehingga mempersiapan lagu-lagu bertema religi untuk dibawakan dengan Sabyan ini menjadi tantangan dan passion tersendiri baginya. Rencananya dari 12-15 lagu yang akan dibawakan selama konser nanti, ada 9 lagu milik Adam Ali dan sisanya merupakan lagu dari Sabyan. VIP World Tour sendiri merupakan rencana kerja sama antara Adam Ali dan Sabyan untuk melaksanakan tur internasional di berbagai negara.

Sumber : Jawapos.com
Editor : Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

4 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

4 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

4 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

4 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

4 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

4 jam ago