Categories: Nasional

Akan Tayang di Bucheon

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Ratu Ilmu Hitam menebar teror di Bucheon, Korea Selatan. Film karya Kimo Stamboel tersebut terpilih sebagai salah satu film yang akan tayang di pergelaran 24th Bucheon International Fantastic Film Festival (BiFan). Acara itu berlangsung mulai 9 Juli hingga 16 Juli.

BiFan digagas kali pertama pada 1997. Festival film tersebut dikhususkan untuk genre film fantasi, misteri, horor, dan thriller karya sineas Asia. Ratu Ilmu Hitam yang berjudul internasional The Queen of Black Magic akan ditayangkan hari ini, Ahad (12/7) di CGV Sopung 9.

Produser Rapi Films Sunil Samtani membenarkan bahwa Ratu Ilmu Hitam terpilih sebagai film yang diputar dalam festival tersebut. Saat dihubungi Jawa Pos kemarin sore (10/7), Sunil menambahkan bahwa ini adalah kali pertama film yang naskahnya ditulis Joko Anwar itu ditayangkan di luar negeri.

Terpilihnya Ratu Ilmu Hitam dalam BiFan tak terlepas dari campur tangan Nikkatsu, perusahaan distributor film di Jepang. Setelah selesai tayang di Indonesia pada Desember 2019, Rapi Films menunjuk Nikkatsu untuk menangani distribusi dan penayangan internasional Ratu Ilmu Hitam. ’’Mereka (Nikkatsu) bilang, (Ratu Ilmu Hitam) ini film genre horor yang cukup berbeda,’’ tambah Sunil.(jpg)

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Pemko Pekanbaru Pastikan Program Berobat Gratis UHC Tetap Berlanjut

Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…

8 jam ago

Defisit APBN Bisa Nol, Menkeu Ingatkan Dampak ke Ekonomi

Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…

9 jam ago

DPRD Pekanbaru Minta Satgas Tertibkan Kabel FO Meski Perda Belum Rampung

DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…

9 jam ago

ASN Terlibat Narkoba, Sekda Inhu Tegaskan Sanksi Tanpa Toleransi

Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…

10 jam ago

Rekor Unggul, Jojo Siap Tempur Hadapi Kodai di Perempat Final Malaysia Open 2026

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…

10 jam ago

Kabar Baik, Gaji ASN dan PPPK Meranti Mulai Dibayar

Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…

10 jam ago