Categories: Nasional

3 Tahun Pembangunan Jalan Dituntaskan

ROHIL (RIAUPOS.CO) – Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong SIP mengharapkan pemerintah Propinsi Riau dapat memperhatikan kondisi infrastruktur jalan yang ada di Rohil. Mengingat pada saat ini masih banyak kondisi jalan yang merupakan tanggung jawab provinsi yang kondisinya perlu dilakukan pembangunan atau peningkatan lagi. 

Harapan itu disampaikan bupati usai memimpin pelantikan Pjs Penghulu Kasang Bangsawan di Kecamatan Pujud, Ahad (7/11) kemarin. Pada saat itu bupati dan rombongan datang langsung ke lokasi pelantikan yang ada di salah satu desa di Kecamatan Pujud tersebut. Sementara untuk menuju ke lokasi acara bupati melihat langsung bagaimana kondisi jalan lintas yang ada. 

Menurutnya masih banyak yang perlu ditingkatkan lagi agar dapat dilewati oleh masyarakat dengan baik dan layak. "Untuk lintas di Pujud itu ada yang merupakan kewenangan provinsi, artinya kami meminta apa yang merupakan tanggungjawab provinsi agar dapat dilaksanakan, sementara apa yang menjadi tanggungjawab dari kabupaten juga akan dilaksanakan. Kami tegaskan pembangunan akses infrastruktur jalan yang menjadi tanggungjawab kabupaten menjadi prioritas kami setiap tahunnya," kata bupati. 

Ia mengatakan prioritas itu menjadi perhatian untuk tiga tahun kedepan, yang dimulai sejak tahun 2022, sampai 2024. Di mana dalam tiga tahun itu sebutnya pemda akan memprioritaskan pembangunan akses jalan di wilayah kabupaten terutama untuk daerah pesisir. "Insyaallah dalam waktu tiga tahun itu jalan yang merupakan tanggungjawab kabupaten akan selesai semuanya," kata bupati.(adv)

Eka Gusmadi Putra

Share
Published by
Eka Gusmadi Putra

Recent Posts

DED Rampung, Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti Dimulai 2026

Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…

10 jam ago

Jadi Sponsor Fun Bike 2026, Pacific Optimistis Pariwisata Pekanbaru Bergeliat

Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…

10 jam ago

Istri Histeris Temukan Suami Tewas Tergantung di Rumah

Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…

11 jam ago

Rusak Bertahun-tahun, Jalan Pematang Reba–Pekan Heran Akhirnya Masuk Anggaran

Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…

11 jam ago

Manajemen Talenta Diperkuat, Bupati Rohul Dorong Birokrasi Profesional

Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…

12 jam ago

Bolos Saat Jam Sekolah, Empat Pelajar SMA Terjaring Patroli Satpol PP Kampar

Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…

12 jam ago