sukiman-pantau-kondisi-sembako-dan-pangan-di-pasaran
ROKANHULU (RIAUPOS.CO) – Bupati Rohul H Sukiman meminta kepada organisasi perangkat daerah (OPD) dan instansi terkait untuk terus memantau kondisi stok sembako dan pangan yang dibutuhkan masyarakat di pasar tradisional selama Ramadan dan persiapan menjelang Hari Raya Idulfitri 1443 H.
Biasanya, sepekan menjelang lebaran nantinya, kebutuhan pokok dan pangan mengalami kenaikan. Seiring dengan banyak permintaan atau kebutuhan masyarakat dalam persiapan Idul Fitri tahun ini.
Untuk itu, kepada Tim Satgas Ketahanan Pangan Rohul dan instansi terkait lainnya untuk dapat turun ke lapangan memantau agar tidak ada terjadi adanya penimbunan stok pangan oleh pihak yang mencari keuntungan.
Dalam artian, agar persediaan bahan pokok masyarakat berkesinambungan hingga menjelang Idul Fitri. Disamping turunnya Tim Satgas dapat mengantisipasi gejolak sosial dan menjaga stabilitas dan kepastian harga bahan pangan.
"Dengan turunnya tim ke lapangan memantau kebutuhan sembako dan pangan masyarakat di pasar-pasar, kita harapkan dapat memberikan ketenangan kepada masyarakat. Sehingga di Rohul tidak terjadi adanya penimbunan pangan," ungkap Bupati Rohul H Sukiman kepada wartawan, Rabu (6/4), terkait antisipasi kenaikan harga dan penimbunan bahan sembako dan pangan di pasar tradisional pada bulan Ramadan hingga jelang Idulfitri di Rohul.
Sukiman menegaskan, dengan terus dipantau kebutuhan sembako dan pangan masyarakat selama Ramadan dan menghadapi Idul Fitri 1443 H, dapat mencegah adanya upaya penimbunan dan permainan harga oleh pedagang untuk menaikan harga pangan disaat masyarakat membutuhkan.
"Kita harapkan Tim Satgas bekerja sungguh-sungguh, karena sembako dan harga pangan suatu waktu bisa naik kapan saja, untuk itulah, tim Satgas harus berperan aktif, memantau di lapangan" harapnya.(adv)
Pemko Pekanbaru memastikan program berobat gratis UHC terus berlanjut dengan anggaran Rp111 miliar setelah tunggakan…
Menkeu Purbaya menyebut APBN bisa tanpa defisit, namun berisiko besar bagi ekonomi. Defisit 2025 dijaga…
DPRD Pekanbaru mendukung Satgas Penertiban Kabel FO tetap bekerja meski perda belum disahkan demi keselamatan…
Sekda Inhu menegaskan tidak ada toleransi bagi ASN yang terlibat narkoba dan mendukung penuh proses…
Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia di perempat final Malaysia Open 2026 dan siap menghadapi…
Pemkab Kepulauan Meranti mulai mencairkan gaji ASN dan PPPK Januari 2026 serta tunda bayar 2024…