Categories: Nasional

Sah Jadi Istri Rezky

BANDUNG (RIAUPOS.CO) — Citra Kirana dan Rezky Aditya akhirnya telah resmi menjadi sepasang suami istri. Pernikahan keduanya digelar di Bandung, Jawa Barat, Ahad (1/12).

Pernikahan Citra Kirana dan Rezky Aditya dimulai tepat pada pukul 14.00 WIB. Rezky Aditya dan Citra Kirana menjalani pernikahan dengan adat Sunda.

Didampingi orangtua Rezky Aditya dan Citra Kirana, ia mengucapkan ikrar sehidup sematinya dengan lantang.

"Saya terima nikahnya Citra Kirana binti Iwan Siregar dengan mas kawin uang tunai Rp1.122.019 dan logam mulia 150 gram dibayar tunai," kata Rezky Aditya.

Dengan dibacakannya ijab kabul tersebut, Rezky Aditya dan Citra Kirana telah resmi menjadi sepasang suami istri.

Sebelumnya, Rezky Aditya dan Citra Kirana telah menggelar prosesi lamaran pada 26 Oktober 2019. Rencananya, resepsi pernikahan keduanya akan digelar pada 8 Desember pekan depan.

Kabar tersebut diketahui melalui unggahan sebuah akun gosip di Instagram. tersebar video Citra Kirana dan Rezky Aditya yang sedang melakukan meeting pernikahannya.

Yang menarik adalah, di awal video, terlihat Buku Panduan Rangkaian Acara Resepsi Pernikahan Citra Kirana dan Rezky Aditya. Di cover buku itu juga tercantum tanggal dan tempat dilangsungkan acara.

Di situ tertulis, acara akan digelar pada 8 Desember 2019 pukul 19.00 WIB. Acara bertempat di Grand Ballroom Intercontinental Jakarta, Pondok Indah.(int/eca)

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Tekan Balap Liar dan Knalpot Brong, Polisi Sita 12 Motor di Pekanbaru

Satlantas Polresta Pekanbaru menggelar patroli Blue Light dini hari dan mengamankan 12 sepeda motor pelanggar…

8 jam ago

Inovasi Layanan Umrah, Menang Tour & Travel Launching MMC

PT Butala Menang Abadi meluncurkan Menang Member Card di awal 2026 untuk mempermudah jemaah umrah…

8 jam ago

Baznas Riau Catat Zakat ASN Pemprov Riau Tembus Rp52 Miliar

Baznas Riau mencatat zakat ASN Pemprov Riau tahun 2025 mencapai Rp52,5 miliar dan terus mengoptimalkan…

9 jam ago

Penolakan Relokasi Menguat, Masyarakat Cerenti Tanda Tangani Petisi

Masyarakat Cerenti menggelar aksi damai dan menandatangani petisi menolak rencana relokasi warga TNTN ke Desa…

9 jam ago

Kantin SDN 169 Pekanbaru Terbakar Dini Hari, Damkar Kerahkan 5 Unit

Kantin SDN 169 Pekanbaru terbakar dini hari. Lima unit damkar dikerahkan untuk memadamkan api dan…

9 jam ago

Dermaga Peranggas Meranti Kian Memprihatinkan, DPRD Minta Perhatian Pemerintah

Dermaga Peranggas di Kepulauan Meranti kian memprihatinkan dan dinilai tak layak pakai. DPRD mendesak pemerintah…

10 jam ago