Categories: Nasional

Istana Pastikan Jadwal Pelantikan Presiden Tetap

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Istana membantah kabar yang menyebut Presiden Joko Widodo meminta pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2019-2024 dimajukan satu hari. Sekretaris Kabinet Pramono Anung menyebut wacana tersebut muncul dari luar istana.

“Yang menyampaikan kan bukan dari Istana. Tapi yang mendengar-mendengar. Sehingga itu tidak ada,” ujar Pramono di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, (2/10).

Pramono menegaskan, Presiden Jokowi memahami tata kenegaraan. Termasuk terkait pelantikan Presiden ataupun DPR yang sifatnya periodisasi lima tahunan.

“Itu sudah fix lima tahunan. Enggak boleh maju sehari, enggak boleh mundur sehari,” imbuhnya.

Dengan demikian, politisi PDIP itu memastikan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden akan tetap digelar sesuai jadwal yang telah disusun sejak awal.

“Jadi tetap akan berlangsung 20 Oktober sesuai jadwal KPU,” tuturnya.

Sebelumnya, wacana memajukan jadwal pelantikan menjadi 19 Oktober 2019 disampaikan Ketua Ormas Projo Budi Arie Setiadi. Dia mengaku sempat membicarakan hal tersebut saat bertemu dengan Presiden Jokowi pada Jumat, 27 September 2019.

Budi mengatakan, memajukan jadwal pelantikan akan memudahkan relawan untuk bergabung merayakan pelantikan. Sebab, jika digelar pada Minggu 20 Oktober 2019, ada sebagian relawan yang menjalankan ibadah.

Sumber: Jawapos.com
Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

14 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

15 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

2 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

3 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

3 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

3 hari ago