Categories: Nasional

Ini Logo dan Judul Sekuel Space Jam

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Para pecinta bola basket dan kartun Looney Tunes tentu tidak asing dengan film Space Jam. Rilis pada 1996 silam, film ini menceritakan bagaimana legenda hidup bola basket Michael Jordan harus membantu Bugs Bunny dan kawan-kawan bertanding basket melawan sekelompok alien yang ingin menculik mereka.

Kesuksesan film tersebut pun kemudian membuat para penggemar menebak-nebak ihwal kemungkinan adanya sekuel dari film ini. Beberapa tahun lalu, kabar berembus bahwa sekuel Space Jam akan digarap dengan. Mega bintang LeBron James didapuk menjadi tokoh sentral dalam film ini. Namun, tidak pernah ada informasi detail soal kejelasan dan keseriusan penggarapan film tersebut.

Hari ini, mereka yang menantikan sekuel Space Jam boleh berbahagia. LeBron dalam akun Instagram resminya memastikan bahwa sekuel Space Jam dipastikan tayang di layar lebar.

Kepastian ini ditunjukkan LeBron dengan memperlihatkan desain logo berikut judul dari sekuel Space Jam.

Film ini diberi judul Space Jam 2: A New Legacy.

Disutradarai oleh Malcolm D. Lee dan diproduseri Ryan Coogler, LeBron James, Duncan Henderson dan Maverick Carter, Space Jam 2 dijadwalkan tayang pada 16 Juli 2021. Selain LeBron, film ini juga akan dibintangi Don Cheadle, Sonequa Martin-Green, dan banyak lagi.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

DED Rampung, Pembebasan Lahan Flyover Garuda Sakti Dimulai 2026

Pemprov Riau menyiapkan anggaran pembebasan lahan flyover Simpang Garuda Sakti. Ground breaking proyek direncanakan awal…

4 jam ago

Jadi Sponsor Fun Bike 2026, Pacific Optimistis Pariwisata Pekanbaru Bergeliat

Pacific menjadi sponsor Riau Pos Fun Bike 2026 di Pekanbaru, dorong pariwisata, gaya hidup sehat,…

4 jam ago

Istri Histeris Temukan Suami Tewas Tergantung di Rumah

Warga Balik Alam Mandau digegerkan penemuan pria 43 tahun yang ditemukan meninggal dunia tergantung di…

5 jam ago

Rusak Bertahun-tahun, Jalan Pematang Reba–Pekan Heran Akhirnya Masuk Anggaran

Pemkab Inhu menganggarkan Rp3 miliar pada 2026 untuk memperbaiki Jalan Pematang Reba–Pekan Heran yang rusak…

5 jam ago

Manajemen Talenta Diperkuat, Bupati Rohul Dorong Birokrasi Profesional

Pemkab Rohul memperkuat sistem merit dengan menerapkan manajemen talenta ASN dan meraih penghargaan BKN atas…

6 jam ago

Bolos Saat Jam Sekolah, Empat Pelajar SMA Terjaring Patroli Satpol PP Kampar

Empat pelajar SMA di Bangkinang terjaring patroli Satpol PP saat bolos sekolah. Petugas menegaskan tindakan…

6 jam ago