Categories: Nasional

Pabrik Masker Ilegal Jual Produk ke Rumah Sakit Hingga Apotek

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan masker ilegal yang dibuat sebuah pabrik di kawasan Cilincing, Jakarta Utara telah tersebar luas di masyarakat.

Menurut Yusri, para pelaku telah menjual masker ilegal itu juga menyasar rumah sakit di Jakarta, apotek hingga tempat lainnya.

“Pelaku mengaku bahwa masker palsu yang tidak memiliki standar kesehatan itu sudah dijual bebas,” kata Yusri ketika dikonfirmasi, Ahad (1/3).

Padahal, pabrik ini baru mulai beroperasi pada Januari 2020 lalu. Namun, keuntungan yang didapat sudah mencapai Rp250 juta.

“Sebulan itu untung Rp200 juta hingga Rp250 juta,” sambung Yusri.

Yusri menerangkan, keuntungan besar didapat karena kebutuhan masker yang sangat tinggi karena adanya sebaran virus corona.

Diketahui, masker yang diproduksi pabrik ilegal itu selain tidak ber-SNI, kualitasnya juga jauh dari steril.

Dalam masker berwarna hijau tersebut juga tidak dilapisi antiseptik sehingga menggunakan masker tersebut tidak berpengaruh, karena memang tidak ada penyaringan untuk kuman ataupun virus. 

Sumber: Jpnn.com
Editor: Erizal

Rinaldi

Share
Published by
Rinaldi

Recent Posts

SUV Premium Mitsubishi Destinator Makin Pintar dengan Mitsubishi Connect

Mitsubishi Destinator kini dilengkapi Mitsubishi Connect yang memungkinkan pemilik memantau dan mengendalikan kendaraan lewat smartphone…

10 jam ago

Rumah Sehat Fohow Resmi Dibuka di Pekanbaru, Hadirkan Terapi Meridian TCM

Rumah Sehat Fohow resmi dibuka di Pekanbaru dan menghadirkan terapi Meridian berbasis Traditional Chinese Medicine…

10 jam ago

Keren! Tim Mahasiswa PCR Wakili Asia Pasifik di AAKRUTI Global Texas

Empat mahasiswa PCR tergabung dalam Tim Darnakel menjadi satu-satunya wakil Indonesia dan Asia Pasifik di…

10 jam ago

Fordismari Kritik Penunjukan Pj Sekda Kampar, Ini Tuntutannya

Fordismari menggelar aksi di Kantor Bupati Kampar menolak penunjukan Ardi Mardiansyah sebagai Pj Sekda dan…

10 jam ago

Diduga Terlibat Narkoba, Kades Koto Tandun Ditangkap Polisi

Kepala Desa Koto Tandun diamankan polisi terkait dugaan kasus narkoba. Pemkab Rohul memastikan pelayanan pemerintahan…

11 jam ago

PSMTI Riau Perkenalkan Ketua Baru kepada FPK Riau

PSMTI Riau menggelar pertemuan dengan FPK Riau untuk memperkenalkan Lindawati sebagai ketua baru dan memperkuat…

11 jam ago