polresta-pekanbaru-amankan-73-botol-miras
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Satuan Reskrim Polresta Pekanbaru melaksanakan Operasi Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukum Polresta Pekanbaru jelang bulan suci Ramadan 1433 H, Ahad (27/3) malam.
Sejumlah tempat yang dirazia di antaranya Homestay Jalan Tanjung Datuk. Kemudian razia premanisme di Jalan Kuantan dan penjual minuman keras di seputaran Jalan Jenderal Sudirman ujung dan Jalan Juanda.
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi melalui Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Andrie Setiawan kepada wartawan mengatakan, dalam razia ini terdapat sejumlah minuman keras yang disita dari pedagang.
"Kami melaksanakan operasi KRYD dalam menyambut bulan suci Ramadan. Dari razia ini terdapat sejumlah pedagang kaki lima yang menjual minuman keras dan kami lakukan penyitaan," ujar Kasat Reskrim, Selasa (29/3).
Selain itu, petugas juga melakukan razia di tempat penginapan dengan mengecek identitas pengunjung. "Di tempat penginapan kami juga melakukan pengecekan identitas. Sementara untuk premanisme kita cek identitas dan melakukan interview dan tidak ditemukan hasil yang mencurigakan," sambungnya.
Dari hasil operasi yang dilaksanakan oleh Sat Reskrim Polresta Pekanbaru, terdapat total 73 botol minuman keras yang di sita dengan berbagai merk minuman keras.
"Polresta Pekanbaru melalui Sat Reskrim Polresta Pekanbaru berupaya melakukan penertiban kegiatan masyarakat dalam menyambut bulan suci Ramadan di Kota Pekanbaru," Pungkasnya.(dof)
Harga sembako di Pasar Selatpanjang awal Januari 2026 terpantau stabil. Cabai merah turun tajam, sementara…
Arab Saudi membuka pasar modal bagi investor asing mulai 1 Februari 2026 dengan menghapus skema…
Hyundai resmi meluncurkan Creta Alpha secara daring. SUV B-Compact ini hadir dengan desain lebih premium,…
Tekanan global diperkirakan masih membayangi rupiah pada 2026 dengan potensi pelemahan hingga Rp17.500 per dolar…
Pemkab Siak menggelar job fit pejabat eselon II untuk mengisi SOTK baru sekaligus mengevaluasi kinerja.…
Sabar/Reza melaju ke 16 besar Malaysia Open 2026 usai mengalahkan rekan senegara. Fajar/Fikri juga meraih…