Categories: Pekanbaru

Prodi Ilmu Komunikasi Univrab Raih Akreditasi Unggul

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Program Studi (Prodi) Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab (Univrab) berhasil meraih predikat Akreditasi Unggul (A) dari Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Ilmu Komunikasi, Administrasi, dan Media (LAMPSPAK). Status ini resmi ditetapkan melalui Sistem Akreditasi SPAK (SASPAK) dengan nilai akreditasi 275 poin.

Kabar baik tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Pembina Yayasan Abdurrab Dr dr Susiana Tabrani MPd didampingi Rektor Univrab Prof Susi Endrini SSi MSc PhD dan Ketua Prodi Ilmu Komunikasi Suci Shinta Lestari SSos MIK, Kamis (28/8).

”Alhamdulillah setelah Fakultas Kedokteran, menyusul Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab meraih Akreditasi Unggul. Terima kasih Rektor, Wakil Rektor, Dekan, Ketua Prodi dan seluruh dosen Ilmu Komunikasi yang ikut berjuang dalam meraih akreditasi unggul,” ujar Susiana.

Susiana mengungkapkan untuk mendapatkan Akreditasi Unggul bukan perkara mudah. Pencapaian ini merupakan hasil kerja keras dan sinergi seluruh sivitas akademika Universitas Abdurrab, mulai dari dosen, mahasiswa, alumni, tenaga kependidikan, hingga dukungan penuh dari Yayasan Abdurrab, pimpinan universitas, serta mitra strategis.

Rektor Universitas Abdurrab Prof Susi Endrini SSi MSc PhD menjelaskan, proses asesmen lapangan akreditasi Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab dilaksanakan pada 17–19 Juli 2025 di Susiana Tabrani Convention Hall. Dua asesor LAMPSPAK yakni Dr Dra Ani Yuningsih MSi (Universitas Islam Bandung) dan Dr H Syaiful Rohim MSi (Universitas Muhammadiyah Prof Dr HAMKA Jakarta) hadir dalam asesmen tersebut.

”Universitas Abdurrab mengucapkan terima kasih atas doa, dukungan, dan kepercayaan seluruh pihak. Semoga capaian ini menjadi langkah awal menuju prestasi yang lebih gemilang di masa mendatang,” tambah Rektor Univrab.

Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Suci Shinta Lestari SSos MIK menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas pencapaian ini. MenurutnyabUnggul bukan sekadar predikat, melainkan amanah untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

”Kami berkomitmen menjadikan Prodi Ilmu Komunikasi Universitas Abdurrab sebagai pusat pembelajaran dan pengembangan komunikasi yang relevan dengan kebutuhan zaman, berdaya saing global, namun tetap berakar pada nilai-nilai Rabbani, amanah, dan beradab,” sebut wanita yang akrab disapa Uci ini.(ali/c)






Reporter: Redaksi Riau Pos Riau Pos

Redaksi

Recent Posts

Tiga Goweser Padati Bike Community Siap Mengayuh di Riau Pos Fun Bike 2026

Padati Bike Community Pariaman mengirim tiga goweser untuk ikut Riau Pos Fun Bike 2026, mendukung…

13 jam ago

Jambret Berujung Maut di Bukit Raya, Korban Tewas, Pelaku Diamuk Massa

Aksi penjambretan di Bukit Raya berujung maut. Korban tewas saat mempertahankan tas, dua pelaku diamankan…

13 jam ago

Ajang Koci Riau 2026, Kennedy–Melissa Raih Mahkota Juara

Kennedy dan Melissa resmi dinobatkan sebagai Koko Cici Riau 2026 dalam grand final di Mal…

14 jam ago

Antusias Pelajar SMAN 6 Warnai Roadshow Kopi Good Day Goes to School

Roadshow Kopi Good Day Goes to School kembali digelar di SMAN 6 Pekanbaru dan disambut…

14 jam ago

Kemenbud Tetapkan Museum Sang Nila Utama Naik Status Tipe B

Museum Sang Nila Utama Pekanbaru resmi ditetapkan sebagai museum Tipe B oleh Kementerian Kebudayaan RI…

14 jam ago

BPBD Siak Pastikan Video Serangan Harimau di Kandis Hoaks

BPBD Siak, polisi, dan BBKSDA memastikan video dugaan serangan harimau di Kandis adalah hoaks dan…

14 jam ago