Categories: Pekanbaru

BI Salurkan Bantauan Paket Sembako untuk Panti Asuhan

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Kantor Perwakilan (Kpw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Riau membagikan bantuan sembako untuk panti asuhan. Penyerahan bantun tersebut dilaksanakan di Kpw BI Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru, Kamis (26/11).

Deputi Direktur BI Kantor Perwakilan Provinsi Riau Teguh Setiadi mengatakan, pihaknya memberikan 75 paket sembako untuk Panti Asuhan Baiturrahman, 51 paket untuk Panti Asuhan Ar-Rahin, 69 paket untuk Panti Asuhan Al-Istiklal, 48 paket untuk Panti Asuhan Anak Al-Hidayah, 250 paket untuk Yayasan Al-Anshar Pekanbaru, dan 30 paket untuk Panti Asuhan Anak Yatim/Miskin Al-Muzakki.

"Pemberian bantuan dari BI ini sudah sejak pandemi Covid-19 berlangsung, dan menyentuh semua elemen masyarakat. Kali ini kita memberikan bantuan berupa sembako untuk panti asuhan," kata Teguh.

Selaim itu, Teguh berharap dengan adanya bantuan tersebut, dapat menggerakkan organisasi, instansi, dan perorangan untuk dapat membantu di panti asuhan, ataupun lainnya.

"Semoga dengan adanya bantuan ini juga dapat menggerakkan saudara kita yang lain untuk membantu panti asuhan yang ada di Riau. Kita saling membantu dan mencoba mengurangi beban masyarakat di masa pandemi ini," pungkas Teguh.

Laporan: Hujawaroh Annafi (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Edwar Yaman

Share
Published by
Edwar Yaman

Recent Posts

Servis Honda Lebih Terjangkau Lewat Gebyar Musim Ganti Oli 2026

Capella Honda Riau menghadirkan Gebyar Musim Ganti Oli di awal 2026 dengan berbagai paket servis…

3 jam ago

LG StanbyME 2 Resmi Hadir, Tawarkan Fleksibilitas Layar Lebih Tinggi

LG StanbyME 2 resmi hadir di Indonesia dengan layar lepas-pasang, resolusi QHD, dan dukungan kendali…

4 jam ago

(Sekali Lagi) Sastrawan

Gerakan literasi digencarkan, tetapi nasib sastrawan masih terpinggirkan. Artikel ini mengulas pentingnya peran negara memanusiakan…

4 jam ago

Jonatan Christie Tembus Final India Open 2026 Usai Kalahkan Loh Kean Yew

Jonatan Christie melaju ke final India Open 2026 setelah menaklukkan Loh Kean Yew lewat laga…

5 jam ago

Pemko Pekanbaru Dorong Pemakmuran Masjid Lewat Bantuan Pembangunan

Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menghadiri Isra Mikraj di Masjid Al Kautsar sekaligus menyerahkan bantuan…

5 jam ago

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti Amblas 20 Meter, Pengendara Diminta Waspada

Ruas Jalan Teluk Kuantan–Cerenti amblas sepanjang 20 meter di kawasan Pasar Cerenti. Pengendara diminta waspada,…

5 jam ago