Categories: Pekanbaru

Mudik, Jangan Bawa Mobil Dinas

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) –Hari Raya Idulfitri 1440 hijrah 2019 diperkirakan akan jatuh pada awal Juni. Jauh-jauh hari, aparatur sipil negara (ASN) di jajaran Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru dilarang keras menggunakan mobil dinas (mobdin) untuk mudik ke kampung halaman.

Pada Hari Raya Idulfitri, fasilitas pemerintah seperti mobdin sering digunakan ASN untuk mudik. Agar tak terlalu nampak, banyak dia ntara mobdin yang digunakan ditukar plat nomornya dari plat merah menjadi plat hitam.

Larangan ini disampaikan langsung oleh Wali Kota (Wako) Pekanbaru Dr H Firdaus ST MT, Selasa (21/5) kemarin. Penegasan larangan pada jajaran Pemko Pekanbaru ini juga disampaikan melalui surat edaran.

Edaran yang diterbitkan ini mengatur diantaranya juga larangan ASN menerima hadiah berupa parsel. ’’Tidak boleh terima hadiah, dan tidak boleh gunakan fasilitas pemerintah untuk mudik,’’ kata Wako.

Lebih lanjut dipaparkannya, larangan ini sesuai dengan apa yang menjadi imbauan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di tingkat nasional yang disampaikan pada seluruh pemerintah daerah di Indonesia.

’’Surat edarannya sudah kami terbitkan. Ini sejalan dengan imbauan KPK,’’ paparnya.

Pemantauan terhadap penerapan edaran ini tegas Wako akan dilakukan oleh dua organisasi perangkat daerah (OPD) terkait. ’’BPKAD (Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah, red) dan Satpol PP (Satuan Polisi Pamong Praja, red) yang akan memastikan edaran ini tidak dilanggar,’’ singkatnya.(yls)

Laporan M ALI NURMAN, Pekanbaru

Arif Oktafian

Share
Published by
Arif Oktafian

Recent Posts

25 Dapur MBG Dibangun di Daerah 3T Inhu, Sekda Turun Langsung Meninjau

Pemkab Inhu membangun 25 dapur SPPG MBG di daerah 3T tahun 2026. Sekda Inhu meninjau…

1 hari ago

Bupati Kuansing Optimalkan Lahan Bekas Tambang untuk Ketahanan Pangan

Pemkab Kuansing berkomitmen mengubah bekas lahan tambang menjadi pertanian produktif demi mendukung IP 200 dan…

1 hari ago

Bupati Siak Teken Komitmen Manajemen Talenta ASN Bersama BKN

Pemkab Siak menandatangani komitmen manajemen talenta ASN bersama BKN untuk memperkuat sistem merit dan menempatkan…

1 hari ago

Tumpukan Limbah Kayu Ancam Sungai Bukit Batu Bengkalis

Tumpukan limbah kayu mencemari Sungai Bukit Batu Bengkalis. Warga khawatir dampak lingkungan dan mendorong penyelesaian…

1 hari ago

UMK Meranti 2026 Belum Berjalan Optimal, Pemkab Meranti Siapkan Aturan Khusus

Penerapan UMK 2026 di Meranti dinilai belum optimal. Pemkab pun menyiapkan Perbup sebagai aturan teknis…

1 hari ago

PSMTI Riau Matangkan Persiapan Musprov V, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama

PSMTI Riau akan menggelar Musprov V akhir pekan ini di Pekanbaru untuk memilih ketua definitif…

1 hari ago