Categories: Pekanbaru

Di Rumah, Momen Penguatan Hubungan Keluarga

PEKANBARU  (RIAUPOS.CO) – Merebaknya wabah virus Corona atau Covid-19 di Indonesia, membuat masyarakat was-was untuk beraktivitas di luar rumah. Bahkan pemerintah telah menginbau masyarakat untuk bekerja dari rumah, dan meminimalisir kegiatan di luar rumah.

Jika di hari biasanya, akhir pekan diisi dengan belibur ke tempat wisata, pusat perbelanjaan, bioskop, dan tempat-tempat hiburan lainnya, saat ini tempat tersebut sangat tidak disarankam untuk dikunjungi karena identik dengan kerumunan, yang bisa memicu penyebaran Covid-19.

Menurut Koordinator Satuan Aksi Pekerja Sosial (Sakti Peksos) Kemensos, Sri Wahyuni, masyarakat harus bisa memgambil sisi positif akibat dari wabah ini. Daripada mengeluhkan karena tidak bisa beraktivitas di luar, akan lebih baik lagi jika waktu tersebut dihabiskan bersama keluarga di rumah dan melakukan hal menyenangkan bersama.

“Di hari biasa kita disibukkan dengan urusan masing-masing ada yang sekolah, kerja, pulang-pulang tidur. Kapan waktu bersamanya,” ujar Sri, Sabtu (21/3).

Sri menuturkan, untuk menghabiskan akhir pekan menyenangkan di rumah bisa dilakukan dengan melaksanakan aktivitas bersama keluarga, seperti menonton bersama, makan bersama, tidur bersama anak-anak untuk mendengar keluh kesah, dan kegiatan lainnya. Menurut Sri, hal tersebut dapat mempererat hubungan batin keluarga.

“Kita bisa lebih dekat dengan anak, anak-anak bisa cerita lebih banyak dengan kita, tidur bersama yang jarang sekali kita lakukan di hari biasa,” uca Sri.

Dengan tetap berada di rumah, juga menjadi kesempatan emas untuk mendengarkan curahan hati anak-anak, dan mendengarkan keluh kesah mereka. Selain itu waktu berharga tersebut juga bisa dimanfaatkan dengan menonton, sambil melihat hiburan, orang tua juga bisa mengedukasi anak-anaknya, seperti dengan belajar membuat kue, atau menonton film edukasi.

“Kalau kita lihat positif dari wabah corona, sebenarnya hal ini adalah momen pertemuan dan penguatan dengan keluarga,” tutup Sri.(a)

    

 

Firman Agus

Share
Published by
Firman Agus

Recent Posts

Lewati Pembahasan Panjang, APBD Inhil Tahun 2026 Disepakati Rp2,05 Triliun

Setelah pembahasan panjang, DPRD Inhil resmi mengesahkan APBD Tahun Anggaran 2026 senilai Rp2,05 triliun dalam…

3 jam ago

Anthracite Bicycle Community Sawahlunto Kirim Lima Goweser ke Riau Pos Fun Bike 2026

Komunitas Anthracite Bicycle Community Sawahlunto memastikan keikutsertaan lima goweser dalam ajang Riau Pos Fun Bike…

4 jam ago

Harga Bahan Pokok di Pasar Selasa Tuah Karya Terpantau Menurun

Harga cabai dan bawang di Pasar Selasa Tuah Karya Panam terpantau menurun. Pedagang menyebut fluktuasi…

1 hari ago

Dari Koto Gasib ke Pekanbaru, SeSuKa Bike Siap Gowes di Fun Bike Riau Pos 2026

Komunitas SeSuKa Bike Koto Gasib-Siak memastikan ikut Riau Pos Fun Bike 2026 sebagai ajang silaturahmi…

2 hari ago

DPRD Minta Satpol PP Pekanbaru Lebih Tegas Tertibkan Usaha dan Bangunan Liar

Komisi I DPRD Pekanbaru menyoroti lemahnya pengawasan Satpol PP dan mendesak penegakan perda terhadap usaha…

2 hari ago

Vandalisme, Geng Motor, hingga Curanmor Lintas Provinsi Diungkap Polresta Pekanbaru

Polresta Pekanbaru mengungkap berbagai kasus viral, mulai vandalisme TMP, geng motor, curanmor lintas provinsi hingga…

2 hari ago